Article

Homepage Article Cara Menjahit Memindahkan Tanda Pola Pada…

Memindahkan Tanda Pola Pada Kain Dengan Tusuk Jelujur

Tusuk jelujur termasuk ke dalam salah satu tusuk dasar menjahit yang biasa digunakan untuk memindahkan tanda-tanda pola pada bahan yang sifatnya sementara (sebagai pengganti dari merader).

Tusuk jelujur ini sangat sesuai jika digunakan untuk memberi tanda pada bahan kain yang cenderung tebal atau bahan kain yang bertekstur halus dan licin seperti satin, tafeta, sutera, dan untuk pakaian-pakaian yang bermutu tinggi. Hal ini dimaksudkan agar bahan kainnya tetap bersih. 

Tusuk Jelujur

Sumber : http://www.lauramaedesigns.com/

Untuk memindahkan tanda pola pada bahan kain dengan tusuk jelujur ini setidaknya dibutuhkan yang namanya benang dan jarum jahit tangan. Cara kerjanya dimulai dari bagian kanan ke kiri, ukuran dan jarak tusukan sebaiknya di atur sama panjang. 

Tusuk Jelujur

Sumber : http://www.ia470.com/

Langkah-langkah membuat tusuk jelujur renggang pada bahan kain yaitu :

  • Siapkan jarum tangan dan isi jarum tersebut dengan benang jahit sebanyak dua  helai,  warna  benang  yang  digunakan  sebaiknya  berlainan dengan warna bahan.
  • Seluruh   garis-garis   pola   yang   akan   dipindahkan  ke   bahan   dijelujur renggang dengan jarum yang sudah terisi benang.
  • Setelah  selesai  menjelujur  renggang  kedua  helai  bahan  ditarik. Benang jelujur  yang  terdapat  diantara  kedua  bahan  digunting.

Tusuk Jelujur

Sumber : https://aimforquality.wordpress.com/

Tusuk Jelujur

Sumber : http://www2.fiskars.com/

Ketika menjahit dengan mesin, tusuk jelujur rengang inilah yang digunakan sebagai pedoman untuk menjahit potongan-potongan bahan kain.

Tusuk Jelujur

Sumber : http://www.istockphoto.com/

Semoga bermanfaat.

Tertarik untuk mempelajari cara membuat baju dengan pola yang sudah jadi?. Sahabat Fitinline bisa mendownload pola baju beserta panduan menyusun polanya Di Sini.

Pola Baju Siap Pakai

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.