Dalam dunia garmen dan konveksi dikenal banyak sekali jenis kain tekstil yang dapat digunakan untuk membuat produk pakaian. Salah satunya diantaranya yaitu berupa kain polikatun yang diperoleh dari campuran katun dan material polyester dengan rasio sekitar 50 persen polyester dan 50 persen kapas.
Sumber : http://www.edenhousefabrics.co.uk/
Polyester membantu mempertahankan bentuk dari kain supaya tidak mudah kusut dan tahan terhadap noda, sedangkan katun menyumbang daya serap dan kenyamanannya terhadap kain tersebut. Dengan begitu pemakainya bisa merasakan manfaat dari kedua campuran serat tersebut dalam satu kain.
Sumber : https://www.etsy.com/
Ketika bahan polyester dan kapas digabungkan, hasilnya akan diperoleh sebuah bahan kain yang lebih kuat, lebih tahan lama dan lebih terjangkau dari segi harga. Sebab kain polikatun sendiri umumnya dijual dengan harga yang lebih murah dari kain tekstil yang berasal dari 100% material katun.
Sumber : http://www.abakhan.co.uk/
Kain katun yang dikombinasikan dengan polyester juga tidak mudah berbulu, tidak mudah menyusut, dan warnanya lebih tahan lama meski sudah dicuci berulang kali. Selain itu gabungan dari keduanya juga mampu menghasilkan sebuah kain yang memiliki tekstur bahan sejuk dan lembut.
Sumber : http://www.abakhan.co.uk/
Seiring dengan kemajuan teknologi tekstil yang semakin canggih, kain polikatun yang dihasilkan dari campuran polyester dan katun ini juga terbilang jauh lebih halus dan lembut dari pendahulunya. Tidak mengherankan jika kemudian kain polikatun ini banyak dimanfaatkan oleh para desainer untuk membuat berbagai macam produk pakaian.
Sumber : http://www.fy-garment.com/
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.