Ketika sedang fokus membuat pola pakaian pernahkah anda mengalami kejadian yang tidak terduga seperti misalnya kertas yang anda pakai untuk menggambar pola tiba-tiba tergulung atau tertiup angin?. Sebagian dari anda pasti pernah kan menjumpai masalah semacam ini.
Sumber : https://byhandlondon.com/
Untuk memastikan bahwa kegiatan menjahit anda tetap berjalan dengan baik terlebih saat proses pembuatan polanya, akan lebih baik jika anda selalu mempersiapkan yang namanya pemberat (paper weights). Lantas untuk tujuan apa alat pemberat tersebut digunakan?.
Sumber : http://www.alanarachelyoffee.com/
Meski terdengar sedikit asing, pemberat (paper weights) pada prinsipnya termasuk kedalam salah satu jenis alat pelengkap dalam kegiatan menjahit. Pemberat ini biasanya terbuat dari besi atau logam lain dengan berat sekitar 50-150 gram, namun bisa juga menggunakan alat lain.
Sumber : https://indiesew.com/
Dalam proses pembuatan pakaian alat pemberat ini sangat dibutuhkan oleh seorang pattern maker untuk menahan pola (kertas pola) dari hembusan angin agar posisinya tidak bergeser atau berubah saat membuat pola.
Sumber : http://www2.fiskars.com/
Sempurna atau tidaknya baju yang dihasilkan akan sangat bergantung dari sebagus dan sedetail apa pola baju yang dibuat. Oleh karena itulah ketepatan membuat pola merupakan salah satu elemen yang penting yang harus diperhatikan.
Sumber : https://patternscissorscloth.com/
Selain berguna pada saat pembuatan pola (pattern drafting), pemberat ini biasanya juga dibutuhkan saat seorang penjahit melakukan pengaturan/penempatan pola pada bahan yang akan dipotong. Fungsi utamanya yakni untuk menahan kedataran pola dan kain saat memotong (cutting) terutama bila kain yang dipotong tebal atau berlapis.
Sumber : http://www.tillyandthebuttons.com/
Sebelum dipotong sebaiknya kain diseterika dahulu supaya lebih halus, rata, dan tidak ada bekas lipatan maupun kerutan lainnya. Setelah rata barulah dipasang potongan-potongan pola dengan tata letak yang pas pada posisinya kemudian ditambahkan pemberat dari besi atau logam lainnya diatas pola.
Sumber : https://servicio.mercadolibre.com.ve/
Sumber : https://grainlinestudio.com/
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.