Article

Homepage Article Fashion Design Diantara Ketiga Jenis Rok…

Diantara Ketiga Jenis Rok Lipit Berikut Mana Yang Lebih Anda Sukai?

Penambahan aksen lipit pada busana seperti halnya rok seolah sudah menjadi sesuatu hal yang tidak boleh dilupakan. Buktinya aksen lipit tersebut hampir selalu muncul dalam peragaan koleksi busana. Kesan klasik maupun modis membuat rok lipit sangat disukai oleh pencinta mode.

Rok lipit merupakan model rok yang menggunakan lipit-lipit baik secara permanen atau tidak. Selain difungsikan sebagai hiasan lipatan pada pada rok tersebut umumnya juga ditambahkan untuk menambah kelonggaran dan untuk menyesuaikan bentuk tubuh.

Rok Lipit

Sumber : http://fashion-agony.com/

Berdasarkan arah lipitnya dikenal 3 jenis rok lipit yang dapat digunakan sebagai pelengkap gaya penampilan. Jenis rok yang dimaksud yakni berupa rok lipit pipih, rok lipit hadap dan rok lipit sungkup.

Rok Lipit

Sumber : http://melonkiss.com/

Rok Lipit Pipih

Rok lipit pipih merupakan rok yang lipitannya dibuat searah. Fungsi utamanya yaitu sebagai hiasan atau untuk menambah kelonggaran pada bagian bawah rok. Lebar lipit sangat menentukan dalamnya lipit yang satu dengan garis lipit yang lain.

Rok Lipit

Sumber : http://fashionandlove.com/

Rok Lipit Hadap

Rok lipit hadap merupakan rok yang lipitnya dibuat berhadapan sehingga lipatan yang dihasilkan di belakang tepinya saling membelakangi. Lipit hadap dapat diaplikasikan baik pada bagian tengah muka, tengah belakang atau diatur beberapa lipitan pada sekeliling rok. Lipit ini berfungsi sebagai hiasan dan kelonggaran. 

Rok Lipit

Sumber : https://www.pinterest.de/

Rok Lipit Sungkup

Rok lipit sungkup merupakan rok yang lipitnya dibuat berlawanan arah. Misalnya lipit yang satu dibuat kekanan dan yang satu lagi dibuat arah ke kiri. Lipit ini juga sama dengan lipit pada bagian dalam atau bagian buruk bahan pada lipit hadap. Fungsinya sebagai kelonggaran.

Rok Lipit

Sumber : http://www.lyst.com/

Diantara ketiga jenis rok lipit tersebut kira-kira anda lebih tertarik untuk mengenakan yang mana, rok lipit pipih, rok lipit hadap, atau mungkin rok lipit sungkup?.

Kalau sahabat Fitinline mau tahu lebih banyak tentang bagaimana cara terbaik yang dapat dilakukan untuk membuat lipit pada pakaian, anda bisa menyimak kembali pembahasan mengenai Metode Membentuk Lipit pada artikel Fitinline terdahulu.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.