Article

Homepage Article Fashion Muslim Burkuni dan Unitards Pakaian…

Burkuni dan Unitards Pakaian Olahraga Wanita Muslimah

Berolahraga merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan, mengencangkan otot dan meningkatkan stamina tubuh. Bagi wanita muslim, pengunaan hijab tentu bukan penghalang untuk melakukan olahraga secara teratur bahkan menjadi seorang atlit. Dalam beberapa kasus penggunaan hijab dalam bidang olahraga sempat menjadi persoalan yang ramai diperbincangkan, bahkan atlit wanita seringkali disarankan untuk melepaskan hijab bahkan tidak diijinkan untuk bertanding. Namun melalui proses yang cukup panjang akhirnya diterbitkanlah peraturan yang mengizinkan para atlit untuk mengenakan pakaian sesuai dengan keyakinannya. 

Pakaian Olahraga

Sumber : http://foto.news.viva.co.id

Pakaian Olahraga

Sumber : http://billyinfo.blogspot.com/

Dalam olahraga angkat besi jenis pakaian yang dikenakan oleh atlit wanita dikenal dengan nama unitards. Unitards merupakan sebutan pakaian pas badan yang didesain untuk menutupi bagian tubuh, tangan hingga kaki, tanpa menghalangi atau mencegah juri dalam memberikan penilaian apakah angkatan tersebut terkunci atau tidak. Salah satu atlit yang terkenal sebagai pelopor penggunaan hijab dalam olahraga angkat besi yaitu Kulsoom Abdullah, seorang muslimah Amerika Serikat keturunan Pakistan. 

Pakaian Olahraga

Sumber : http://www.dailymail.co.uk/

Pakaian Olahraga

Sumber : http://www.onislam.net/

Sementara untuk olahraga renang jenis pakaian yang dikenakan oleh atlit wanita dikenal dengan nama burkuni. Pakaian ini berfungsi untuk menutupi seluruh tubuh pemakainya, kecuali tangan, wajah, dan kaki. Sepintas sangat mirip dengan baju yang digunakan oleh para penyelam (diving). Jenis bahan kain yang paling sesuai untuk membuat burkuni adalah kain lycra spandex yang lentur. Selain bahannya yang elastis, kain lycra juga sangat ringan sehingga dapat memberi keleluasaan pemakainya dalam bergerak. Bahan ini biasanya juga digunakan untuk membuat baju senam.

Pakaian Olahraga

Sumber : http://scanfree.org/

Dalam memilih baju renang, keserasian corak serta warna kain juga harus disesuaikan dengan bentuk tubuh pemakainya. Bagi wanita yang bertubuh kurus sebaiknya memilih pakaian renang bermotif ramai untuk mendapatkan kesan lebih penuh dan berisi. Sebaliknya bagi wanita yang bertubuh gemuk disarankan untuk memakai baju renang tanpa motif yang berwarna gelap untuk menyamarkan bentuk tubuhnya yang besar. 

Pakaian Olahraga

Sumber : http://www.marieclaire.com/

Hal terpenting yang harus diperhatikan dalam pemilihan pakaian olahraga adalah kesesuaian lingkungan dan aktivitas yang akan dilakukan, jangan sampai pakaian yang digunakan membuat tidak nyaman atau menganggu bahkan bisa mencederai tubuh pemakainya. Semoga artikel kali ini bisa menambah pengetahuan sahabat Fitinline.

Tags: jual bajujual baju batikjual baju onlinejual pakaian wanitajual pakaian onlinetoko baju batiktoko baju batik onlinetoko baju batik wanita dan priatoko baju onlinetoko baju wanitatoko busana onlinebeli baju batikbeli baju batik wanita dan priabeli baju onlinegambar baju batikdesain baju batikfashion batikfashion wanitafashion baju terbarufashion designfashion designerdesigner indonesia

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.