Ingin tampil kompak dengan buah hati saat berkumpul dengan keluarga, belanja di supermarket atau menghadiri acara penting seperti pesta yang sifatnya cenderung lebih formal?. Sebagai referensi berikut kami bagikan beberapa tips dan trik dalam berbusana yang bisa kamu coba.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
Trend Memakai Outfit Kembar
Tren memakai outfit kembar dengan buah hati faktanya tidak hanya bisa dijadikan sebagai momen untuk bonding, tetapi juga bisa mengembangkan karakter dan kreativitas anak dalam memilih pakaian. Disisi lain dengan mengenakan pakaian yang kembar kamu juga akan mendapatkan tampilan yang tampak lebih modis dan stylish.
Sumber : https://exloversvs.life/
Tips Tampil Kompak Dengan Anak
Buat kamu yang ingin tampil kompak dengan buah hati, berikut kami bagikan beberapa tips memilih outfit yang serasi dengan buah hati yang bisa kamu coba.
1. Kenakan Twinning Outfit
Pertama pilih pakaian yang serupa untuk kamu dan buah hati kamu biat tampilan yang dihasilkan tampak serasi. Tapi ingat tetap sesuaikan baju yang kamu pakai dengan kegiatan yang akan kamu lakukan bersama anak ya.
Sumber : https://www.etsy.com/
Jika kamu kebetulan sedang berencana untuk bermain di luar maka sebaiknya pakailah baju yang lebih fleksibel. Sementara jika kamu ingin menghadiri acara penting seperti pesta misalnya pilihlah baju yang sesuai.
- Padukan celana pendek dengan kaus santai untuk tampilan kasual yang nyaman dan cocok untuk kegiatan sehari-hari bersama anak.
- Pilih pakaian yang lebih formal, seperti gaun atau setelan untuk momen khusus atau acara tertentu.
- Kalau rencananya adalah bermain di taman pilih pakaian yang cocok dan memungkinkan buah hati untuk bergerak lebih aktif.
2. Kenakan Matching Accessories
Kedua gunakan aksesoris yang serupa, seperti topi atau syal dengan motif yang mirip untuk anak laki-laki. Sementara untuk anak perempuan kamu bisa menambahkan sentuhan lucu pada penampilan mereka dengan aksesori seperti pita rambut, kalung atau anting-anting yang cocok.
Sumber : https://www.etsy.com/
3. Pilih Motif Yang Menarik
Ketiga pilihlah motif atau karakter kesukaan anak. Bahkan jika kamu setiap harinya selalu memakai baju yang polos, sesekali kamu bisa memilih baju yang motifnya sama dengan buah hati kamu.
Beberapa contoh motif baju yang identik dengan gaya anak-anak antara lain berupa:
- Motif hewan-hewan yang lucu dan menggemaskan seperti beruang, kucing, anjing atau helainnya sering disukai oleh anak-anak.
- Karakter kartun favorit anak-anak sering menjadi pilihan motif yang populer. Misalnya tokoh-tokoh dari film disney atau karakter dari acara TV anak-anak.
- Motif bunga, daun atau tanaman lainnya dapat memberikan tampilan yang ceria dan alami pada pakaian anak-anak.
- Motif polkadot yang identik dengan titik-titik beraturan yang tersebar di permukaan kain.
- Motif yang terkait dengan minat atau hobi anak, seperti olahraga, musik atau seni.
- Motif yang terinspirasi dari alam, seperti galaksi dan planet yang memberikan nuansa petualangan dan imajinasi pada pakaian anak.
Sumber : https://www.fruugo.ae/
4. Kenakan Baju Warna Warni
Padupadankan baju yang berwarna cerah dan kontras untuk menciptakan kesan yang ceria dan menyenangkan pada tampilan anak. Jika memungkinkan kamu bisa membiarkan anak memilih sendiri warna baju yang diinginkannya agar mereka merasa terlibat dalam memilih baju.
Beberapa pilihan warna baju yang umumnya disukai oleh anak-anak dan juga cocok dipakai orang dewasa antara lain berupa:
- Warna-warna cerah dan terang seperti kuning, merah, hijau cerah dan biru cerah yang bisa memberikan tampilan ceria dan menyenangkan.
- Warna-warna netral seperti putih, abu-abu dan cokelat yang aman dan mudah untuk dipadukan dengan pakaian lain.
- Warna-warna dingin seperti biru laut, biru langit, hijau muda atau ungu yang dapat memberikan tampilan yang menyegarkan dan damai.
- Warna-warna hangat seperti merah muda, oranye dan kuning yang dapat memberikan tampilan bersemangat dan positif.
- Warna-warna monokromatik yang dapat memberikan tampilan yang rapi dan serasi.
Sumber : https://exloversvs.life/
5. Kenakan Baju Layering
Saat cuaca dingin coba gaya layering dengan cara menambahkan jaket atau cardigan yang sesuai di bagian terluar dari baju anak dan baju yang kamu pakai.
- Jika cuaca berubah-ubah pertimbangkan untuk mengenakan pakaian yang berlapis biar tubuh lebih memudah untuk menyesuaikan dengan perubahan suhu lingkungan.
- Biarkan anak memilih beberapa pilihan outfit untuk dapat memberi mereka rasa memiliki dan memungkinkan mereka mengembangkan gaya pribadi.
Untuk pilihan modelnya beberapa contoh jaket yang bisa diandalkan untuk pelengkap gaya layering antara lain berupa jaket parka, jaket varsity, jaket denim dan masih banyak lagi.
Simak juga 7 Trik Layering Busana Wanita Yang Sesuai Dengan Iklim Indonesia.
6. Pilih Bahan Sesuai Cuaca
Sesuaikan bahan kain yang dipakai untuk membuat baju dengan kondisi cuaca. Hal ini penting dilakukan untuk memastikan bahwa buah hati kamu mengenakan pakaian yang sesuai untuk suhu dan kondisi lingkungan.
- Untuk pelengkap gaya penampilan saat cuaca panas misalnya pilih bahan pakaian yang mudah menyerap keringat dan tidak bikin gerah.
- Sementara untuk cuaca yang cenderung dingin pilihlah pakaian yang sedikit lebih tebal dan bersifat menghangatkan.
Jika anak memiliki alergi kulit atau sensitivitas terhadap bahan tertentu, pastikan pula kamu memilih baju anak yang bahannya tidak akan menyebabkan masalah kulit, baik itu berupa iritasi maupun reaksi alergi.
- Untuk alasan kenyamanan penting bagi kamu untuk menghindari bahan kain yang kasar atau bahan yang terlalu berat.
- Pilih bahan kain yang mudah dicuci dan tahan lama, karena anak-anak sering kali cenderung kotor dan bermain aktif.
Kesimpulan
Itu dia pembahasan mengenai sejumlah hal penting yang harus kamu perhatikan jika ingin mendapatkan tampilan yang kompak dan serasi dengan buah hati kamu. Selain mempertimbangkan kenyamanan, keselamatan dan kepraktisan, yang jelas tetap perhatikan gaya dan preferensi anak ya.
Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat pakaian?. Sebagai bahan pertimbangan intip koleksi Bahan Kain yang kami miliki yuk.
Download juga pola baju wanita dan pola baju anak siap pakai dari kami kalau kamu ingin membuat baju wanita dan baju anak sendiri dengan pola yang sudah jadi.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.