Mencari alternatif cara yang keren untuk mengenakan hoodie jumper?. Khusus untuk kamu para penyuka gaya layering, berikut kami bagikan beberapa tips styling hoodie jumper dengan berbagai macam fashion item yang bakal bikin keren penampilan kamu.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
Sekilas Tentang Hoodie Jumper
Hoodie jumper termasuk ke dalam jenis outer yang memiliki tampilan sangat khas yakni bagian badannya tampak menyerupai sweatar hanya saja pada bagian lehernya masih dilengkapi dengan hoodie alias tudung bertali yang dapat digunakan untuk melindungi kepala dari panas, debu dan kotoran lainnya.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Sebagai salah satu jenis fashion item yang cukup populer untuk pelengkap gaya penampilan pria dan wanita, inovasi bentuk dan bahan hoodie jumper inipun sampai sekarang terus bermunculan.
- Perubahan bentuk hoodie yang pertama bisa dilihat dari kemunculan hoodie jumper yang menggunakan resleting dan saku pada bagian dada depan.
- Perubahan bentuk hoodie yang kedua ditandai pula dengan adanya hoodie jumper yang berlengan raglan.
- Sementara dari segi bahan, perubahan hoodie bisa dilihat dari penggunaan kain yang tidak selalu tebal dan lebih mudah dipadupadankan dengan fashion item lain.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Cara Styling Hoodie Jumper
Tertarik untuk menggunakan hoodie jumper sebagai pelengkap gaya penampilan saat hangout?. Buat kamu yang berani tampil beda tidak ada salahnya jika kamu menerapkan beberapa tips padupadan hoodie jumper dengan teknik layering seperti contoh berikut ini.
1. Jadikan Outer Dari Kemeja
Pertama kamu bisa mencoba untuk mengenakan kemeja button-down di bawah hoodie jumper yang kamu miliki. Untuk sentuhan kasual biarkan ujung kemeja keluar sedikit kemudian tambahkan celana dan juga sepatu yang cocok dengan keseluruhan tampilanmu.
Sumber : https://www.styleoholic.com/
2. Kenakan di Balik Kemeja
Opsi lain kamu juga bisa memakai hoodie jumper sebagai inner dari kemeja yang dibuat oversized. Dalam hal ini kamu bebas mau memilih kemeja yang dibuat polos ataupun kemeja yang bermotif unik misalnya saja motif tartan ataupun kemeja bermotif garis-garis.
Sumber : https://id.pinterest.com/
3. Padupadankan Dengan Kaos Oblong
Padupadankan hoodie jumper dengan kaos oblong yang memiliki potongan sangat khas yakni untuk menciptakan tampilan yang nyaman dan tetap stylish.
- Untuk pelengkap gaya penampilan yang simple kombinasikan hoodie jumper dengan kaos yang warnanya serasi.
- Kalau kamu ingin tampil lebih berwarna kamu bisa memadupadankan hoodie jumper dengan kaos yang warnanya mencolok atau motifnya menarik.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Selebihnya kamu bisa memadupadankan hoodie jumper dan kaos tersebut dengan celana chino atau celana jeans yang lebih rapi, agar kesan yang dihasilkan tidak terlalu casual.
4. Kombinasikan Dengan Turtleneck
Kalau cuaca agak dingin kamu bisa mengkombinasikan hoodie jumper yang stylish dengan turtleneck untuk memberikan perlindungan ekstra pada bagian leher dan tenggorokan dari cuaca dingin saat cuaca ekstrim.
Sumber : https://lookastic.com/
5. Jadikan Inner Dari Jaket Denim
Untuk memberikan dimensi tambahan pada penampilan, kamu bisa memadupadankan hoodie jumper dengan jaket denim. Caranya kenakan hoodie jumper terlebih dahulu baru tambahkan jaket denim di bagian luarnya.
Sumber : https://www.styleoholic.com/
6. Tambahkan di Dalam Coat
Untuk pelengkap gaya penampilan yang keren terutama saat cuaca dingin kamu juga bisa menjadikan hoodie jumper sebagai dalaman dari coat alias mantel panjang. Hal terpenting yang harus kamu perhatikan jika ingin mencoba gaya ini yaitu:
- Pastikan hoodie jumper yang kamu kenakan tidak terlalu bulky agar bisa muat di bawah coat.
- Padupadankan dengan celana jeans, chino atau celana formal tergantung kesan yang ingin kamu ciptakan.
- Beri sentuhan ekstra pada penampilan dengan cara menambahkan topi, syal atau sarung tangan.
Sumber : https://lookastic.com/
7. Padupadankan Dengan Jaket Kulit
Berikutnya kenakan hoodie jumper di balik jaket kulit untuk menciptakan tampilan yang keren dan edgy. Untuk mengantisipasi kemungkinan salah kostum kamu bisa menerapkan trik berikut.
- Pilih hoodie jumper yang memiliki potongan simpel dan cenderung berwarna netral.
- Pilih jaket kulit yang panjangnya pas dan potongannya sesuai dengan postur tubuhmu agar tidak mengganggu tampilan layering.
- Tambahkan celana jeans skinny atau celana kulot untuk memberikan sentuhan yang menarik pada penampilan kamu.
Sumber : https://www.styleoholic.com/
Sumber : https://id.pinterest.com/
8. Layering Dengan Dress
Buat kamu yang ingin tampil lebih feminim dengan menggunakan hoodie jumper, kamu bisa memadupadankan hoodie jumper yang dibuat dalam ukuran oversized dengan dress. Untuk pilihan modelnya beberapa contoh dress kekinian yang bisa kamu pakai antara lain berupa:
- Loose dress yang biasa dibuat dengan cutting lurus dan berukuran cukup longgar
- Tiered dress yang biasa didesain dalam ukuran longgar dan dilengkapi pula dengan beberapa detail kerutan di bagian roknya.
- Slip dress yang memiliki tampilan seperti tank top tapi dibuat panjang.
Selain menerapkan sejumlah tips yang sudah disebutkan di atas Jangan lupa untuk menyesuaikan aksesori seperti topi, kacamata atau jam tangan untuk menambahkan sentuhan yang lebih keren pada hoodie jumper.
Kesimpulan
Itu dia pembahasan singkat mengenai beberapa cara styling hoodie jumper dengan teknik layering yang bisa kamu terapkan untuk gaya sehari-hari. Semoga informasi yang kami bagikan bisa memberi kemudahan buat kamu untuk memadupadankan hoodie jumper yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan ya.
Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat hoodie jumper?. Sebagai bahan pertimbangan kamu bisa melihat-lihat dulu koleksi bahan Kain Baby Terry dan Kain Fleece terbaik yang kami miliki.
Download juga pola hoodie jumper siap pakai dari kami kalau kamu ingin membuat hoodie jumper sendiri dengan pola yang sudah jadi.
- Pola Hoodie Jumper Wanita Lengan Raglan
- Pola Hoodie Jumper Wanita Lengan Licin
- Pola Hoodie Jumper Pria Lengan Raglan
- Pola Hoodie Jumper Pria Lengan Licin
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.