Article

Homepage Article Fashion Design 7 Tips Memilih Jaket Bomber…

7 Tips Memilih Jaket Bomber Yang Nyaman Untuk Anak-Anak

Butuh rekomendasi jaket bomber yang bagus untuk anak-anak?. Untuk kamu yang ingin membeli jaket bomber anak-anak, cari tahu dulu yuk apa saja hal yang harus dipertimbangkan dalam memilih jaket bomber anak.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Jaket Bomber Anak

Jaket bomber anak merupakan sejenis jaket yang memiliki ciri sangat khas yakni bentuknya bulky dan dilengkapi pula dengan penutup berupa ritsleting seperti yang terdapat pada jaket bomber dewasa.

  • Jaket bomber anak memiliki fungsi yang sangat penting untuk menjaga anak tetap hangat dan nyaman saat cuaca dingin.
  • Jaket bomber anak cocok dipakai untuk jalan-jalan ke luar rumah karena membuat penampilan anak makin keren.
  • Jaket bomber anak kebanyakan memiliki desain yang modis baik dari segi warna maupun aksen yang terdapat pada jaket.
  • Jaket bomber anak dengan detail patch memungkinkan anak untuk mengekspresikan kepribadian mereka.
  • Selain fungsi praktisnya, jaket bomber anak juga menawarkan gaya yang keren dan ikonik.

Jaket Bomber Anak

Sumber : https://indonesian.alibaba.com/

Tips Memilih Jaket Bomber Anak

Berencana untuk membeli jaket bomber anak, tapi masih bingung harus memilih jenis jaket yang seperti apa untuk melengkapi penampilan buah hati kamu?. Berikut kami bagikan apa saja hal yang harus diperhatikan dalam memilih jaket bomber untuk anak-anak.

1. Pilih Ukuran Yang Sesuai

Pilih jaket bomber anak yang ukurannya sesuai dengan proporsi tubuh anak. Selain itu kamu juga bisa memilih jaket anak yang memberikan sedikit ruang ekstra agar anak bisa memakainya dalam beberapa musim.

2. Pilih Bahan yang Tepat

Dari segi bahan, utamakan untuk memilih jaket bomber anak yang bahannya halus dan bersifat hypoalergenic, karena dibandingkan dengan orang dewasa anak-anak biasanya memiliki kulit yang lebih sensitif.

Beberapa contoh bahan kain yang cocok digunakan untuk membuat jaket bomber anak diantaranya:

  • Kain Despo

Pertama kain despo yang memiliki permukaan cukup halus, tidak kaku serta lebih tebal jika dibandingkan dengan bahan jaket lainnya yang sama-sama dibuat dari serat polyester.

Jaket Bomber Anak

Sumber : https://shopee.co.id/

Beberapa contoh kain despo yang cocok dipakai untuk membuat jaket bomber anak antara lain berupa:

  • Kain Parasut

Kedua ada kain parasut berbahan dasar poliester yang memiliki karakteristik ringan tapi tetap bersifat menghangatkan, cenderung tidak mudah kusut dan mudah dikeringkan apabila basah.

Jaket Bomber Anak

Sumber : https://shopee.co.id/

Beberapa contoh kain parasut yang cocok dipakai untuk membuat jaket bomber anak antara lain berupa:

  • Kain Taslan

Ketiga ada kain taslan yang dapat memberikan perlindungan ekstra pada tubuh anak dari cuaca yang kurang bersahabat. Dibandingkan kain parasut kain taslan ini umumnya memiliki tampilan yang lebih eksklusif karena serat bahannya cukup rapat.

Jaket Bomber Anak

Sumber : https://www.lazada.co.id/

Beberapa contoh kain taslan yang cocok dipakai untuk membuat jaket bomber anak antara lain berupa:

  • Kain Lotto

Kempat ada kain lotto yang memiliki kemiripan dengan jersey, polyester atau campuran dari keduanya. Karakeristik bahannya yang halus, lentur dan mudah menyerap keringat menjadikan kain lotto sangat ideal digunakan untuk jaket bomber anak.

Jaket Bomber Anak 

Sumber : https://www.lazada.co.id/

  • Kain Mayer

Kelima ada kain mayer yang memiliki karakteristik relatif tipis, lembut, tidak kaku dan mengkilap sehingga membauat jaket bomber yang dihasilkan jadi terkesan lebih mewah dan ekslusif.

Jaket Bomber Anak

Sumber : https://www.resellerdropship.com/

Beberapa contoh kain mayer yang cocok dipakai untuk membuat jaket bomber anak antara lain berupa:

Sementara untuk pelapis bagian dalam jaket, pastikan tidak ada bahan yang mengiritasi atau membuat anak tidak nyaman.

  • Pilih jeket bomber anak yang isolasinya tidak terlalu tebal atau berlebihan karena bisa membuat anak merasa panas jika cuacanya tidak terlalu dingin.
  • Kalau mau aman kamu bisa memilih jaket bomber anak yang dilengkapi dengan furing berbahan katun atau jala yang lembut serta tidak menyebabkan gatal dikulit.

3. Keamanan Jaket Bomber

Pastikan jaket bomber yang kamu pilih memenuhi standar keamanan anak-anak dan tidak mengandung bahan berbahaya yang bisa menyebabkan gangguan kesehatan pada anak.

4. Periksa Elastisitas Manset

Periksa apakah manset atau bur yang terdapat di bagian pergelangan tangan dan pinggang dapat disesuaikan. Manset atau bur yang elastis akan membantu agar jaket tetap pas meskipun ukurannya sedikit lebih besar.

5. Desain dan Gaya

Sesuaikan desain dan gaya jaket bomber dengan preferensi anak. Beberapa anak mungkin suka jaket dengan warna-warna cerah atau desain yang mencolok, sementara yang lain mungkin lebih suka jaket bomber yang sederhana dan cenderung berwarna netral.

Jika anak memiliki minat khusus (misal hobi atau karakter favorit) pertimbangkan pula untuk mencari jaket bomber  yang sesuai dengan kriteria tersebut.

6. Cek Prosedur Perawatannya

Perhatikan instruksi perawatan dan pencucian yang ada pada jaket bomber anak. Jika memungkinkan pilihlah jaket bomber yang mudah untuk dirawat dan dicuci agar tidak menambah beban perawatan yang perlu kamu berikan pada jaket anak.

7. Sesuaikan Dengan Anggaran

Sesuaikan harga jaket bomber anak dengan anggaran yang kamu miliki. Dalam hal ini pastikan kamu bisa mndapatkan nilai yang sepadan dengan uang yang kamu bayarkan untuk membeli jaket.

Kesimpulan

Itu dia pembahasan singkat mengenai apa saja hal yang harus dipertimbangkan dalam memilih jaket bomber anak. Dengan mempertimbangkan sejumlah hal penting seperti yang sudah disebutkan di atas semoga kamu bisa lebih mudah untuk menemukan jaket bomber anak yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan ya.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.