Article

Homepage Article Cara Menjahit 5 Tempat Makloon Bordir…

5 Tempat Makloon Bordir Terpercaya di Kawasan PIK Jakarta Timur

Salah satu alasan terbesar yang menjadikan bisnis makloon semakin diminati oleh banyak pengusaha adalah efisiensi biaya. Karena dalam menjalankan bisnis dengan sistem makloon, seseorang tidak perlu lagi memikirkan biaya untuk membeli peralatan produksi yang cukup mahal, biaya sewa untuk lokasi pabrik, cara menjahit pakaian, serta biaya tenaga kerja untuk memproduksi produk. Dengan demikian sahabat Fitinline tidak perlu khawatir lagi untuk menjalankan bisnis dengan modal yang tidak terlalu besar. 

Makloon Bordir PIK

Sumber : http://doublelin.asia

Sampai saat ini, jenis makloon yang berkembang dalam industri konveksi juga semakin beragam mulai dari makloon jahit, makloon sablon, makloon press partai (transfer paper), makloon curing, serta makloon bordir yang terdapat di Perkampungan Industri Kecil (PIK). PIK sendiri merupakan pusat industri makloon di kawasan Cakung, Penggilingan, Jakarta Timur yang sengaja dibangun pemerintah DKI Jakarta pada tahun 1983 untuk menampung dan membina para pengusaha kecil yang bergerak dibidang desain baju, produksi tas, sepatu, konveksi atau garmen. 

Makloon Bordir PIK

Sumber : https://www.flickr.com

Ditempat ini sahabat Fitinline bisa menjumpai sejumlah pengusaha yang menyediakan jasa makloon bordir dalam skala besar maupun kecil dengan harga yang cukup bersahabat, diantaranya:

1.    G and G yang berlokasi di Komp. Perkampungan Industri Kecil (PIK) Blok C 49-50.

2.    Haikal Bordir yang berlokasi di Komp. Perkampungan Industri Kecil (PIK) Blok B np. 116 Cakung Penggilingan Jakarta Timur.

3.    UC Sport Wear yang berlokasi di Komp. Perkampungan Industri Kecil (PIK) Blok C no. 8 Cakung Penggilingan Jakarta Timur.

4.    Anom Sport yang berlokasi di Komp. Perkampungan Industri Kecil (PIK) Blok B no. 155 Cakung Penggilingan Jakarta Timur.

5.    Jarum Mas Abadi yang berlokasi di Jl. Penggilingan Komp. Perkampungan Industri Kecil (PIK)  Blok C 124 Cakung Jakarta Timur.

Makloon Bordir PIK

Sumber : http://www.antarafoto.com

Jika anda memiliki informasi seputar tempat makloon bordir di wilayah Jakarta Timur dan sekitarnya, share yaa...

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.