Article

Homepage Article Fashion Design 5 Cara Mudah Mensiasati…

5 Cara Mudah Mensiasati Payet Yang Copot Dalam Keadaan Darurat

Payet yang terdapat pada gaun atau kebaya anda kedapatan terlepas entah karena tersangkut jam tangan atau benda lain, padahal anda harus memakai busana tersebut keesokan harinya?. Kalau anda masih punya banyak waktu untuk memperbaikinya ke penjahit sih tidak masalah, tapi kalau keadaannya sangat mendesak bagimana. 

Memperbaiki Payet Yang Copot

Sumber : https://id.pinterest.com/

Meski kelihatannya sepele namun kejadian tak terduga seperti ini bisa saja terjadi pada siapa saja. Buat anda yang tidak ingin dibuat pusing dengan masalah semacam ini cobalah untuk mensiasatinya dengan sejumlah bahan sederhana yang ada disekitar anda. Penasaran bagaimana cara memperbaikinya?.

Memperbaiki Payet Yang Copot

Sumber : https://id.pinterest.com/

Berikut beberapa cara sederhana yang bisa anda terapkan untuk menyelamatkan payet yang terlepas dari baju untuk sementara waktu.

Gunakan Lem Kayu Untuk Menempelkan Payet

Rekatkan kembali payet pada permukaan pakaian dengan menggunakan lem. Supaya pakaian anda tidak rusak atau kotor sebaiknya pilih lem yang tidak merusak kain, contohnya lem kayu yang bertekstur kenyal dan berwarna bening bila sudah kering. Caranya beri lem pada payet yang lepas, lalu tekan ke arah permukaan baju.

Memperbaiki Payet Yang Copot

Sumber : https://id.carousell.com/

Oleskan Cat Kuku Pada Benang Payet

Untuk mengamankan payet yang belum sepenuhnya terlepas dari pakaian anda bisa mensiasatinya dengan cara mengoleskan cat kuku yang berwarna transparan pada bagian benang payet, setelah itu rapikan dan diamkan cat kuku selama bebrapa saat supaya mengering dengan sendirinya.

Memperbaiki Payet Yang Copot

Sumber : https://www.superdrug.com/

Rekatkan Payet Dengan Double Tape

Gunakan double tape untuk merekatkan payet pada pakaian. Bila anda memilih cara ini sebaiknya segera lepas double tape dari baju bila anda sudah selesai memakainya. Double tape yang dibiarkan menempel terlalu lama pada baju akan meninggalkan bekas yang merusak tampilan pakaian.

Memperbaiki Payet Yang Copot

Sumber : https://www.nitto.com/

Jahit Sendiri Dengan Tangan

Khusus untuk anda yang memiliki keterampilan dasar menjahit cobalah untuk menjahit sendiri payet pakaian anda. Selain lebih kuat cara ini sudah terbukti ampuh untuk memperbaiki payet agar tidak mudah lepas kembali di kemudian hari. 

Memperbaiki Payet Yang Copot

Sumber : http://www.parkandcube.com/

Tutupi Dengan Bros

Bila payet yang terlepas berada pada bagian yang sesuai untuk diberi bros seperti dada atau lengan, jangan ragu untuk menutupinya menggunakan bros. Supaya tampilan anda tampak serasi usahakan untuk memilih bros yang berwarna senada dengan warna pakaian.

Memperbaiki Payet Yang Copot

Sumber : https://id.pinterest.com/

Semoga tips yang kami bagikan bisa membantu anda untuk selalu tampil maksimal.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.