Article

Homepage Article Cara Menjahit 3 Jenis Mesin Jahit Rumahan…

3 Jenis Mesin Jahit Rumahan Untuk Penjahit Pemula

Mencari referensi mesin jahit rumahan yang bagus dipakai untuk memudahkan penjahit pemula dalam membuat baju dan produk jahit lainnya?. Sebagai bahan pertimbangan mungkin anda bisa memilih satu diantara beberapa contoh mesin jahit yang kami rekomendasikan berikut ini.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Pengenalan Mesin Jahit Rumahan

Mesin jahit rumahan merupakan mesin jahit yang didesain khusus untuk penggunaan skala kecil atau rumah tangga. Selain dipakai untuk kegiatan menjahit yang ringan, mesin jahit rumahan ini umumny juga bekerja dengan kecepatan lebih lambat sehingga sangat cocok digunakan untuk orang yang bekerja dengan pelan.

Jenis-Jenis Mesin Jahit Rumahan

Bergantung pada fungsi dan tujuan pemakaiannya, mesin jahit rumahan sendiri secara umum dapat dibedakan dalam tiga macam pilihan. Pertama yakni berupa mesin jahit manual, kedua yakni berupa mesin jahit portable dan yang terakhir mesin jahit tangan.

1. Mesin Jahit Manual

Mesin jahit manual yang biasa disebut sebagai mesin jahit konvensional termasuk ke dalam jenis mesin jahit pertama yang diperkenalkan dan dipakai oleh penjahit. Dari segi tampilan fisiknya mesin jahit ini umumnya memang memiliki fitur yang sangat terbatas namun terkenal karena daya tahannya yang kuat.

Mesin Jahit

Sumber : https://www.snapdeal.com/

Sebagai salah satu jenis mesin jahit yang membutuhkan tenaga manusia untuk mengoperasikannya, mesin jahit ini biasanya dilengkapi dengan memiliki roda di samping dan pedal kaki. Untuk dapat menjalankan mesin pengguna tinggal menginjak pedal kaki tersebut.

Mesin Jahit

Sumber : https://www.hunarcourses.com/

Beberapa karakteristik paling khas yang juga menjadi kelebihan mesin jahit manual diantaranya:

  • Mesin jahit manual memiliki kemampuan yang baik untuk menjahit berbagai jenis kain.
  • Rangka atau badan mesin jahit manual yang sebagian besar terbuat dari besi cenderung  cukup awet dan tahan banting jika dirawat dengan baik.
  • Mesin jahit manual yang masih menggunakan kayuhan dan pedal masih bisa digunakan walaupun aliran listrik padam.

2. Mesin Jahit Portable

Selanjutnya ada mesin jahit portable yang dilengkapi dengan motor penggerak dan pedal kaki elektronik sehingga kecepatannya dapat dikontrol berdasarkan tekanan yang diberikan pada pedal kaki, sedangkan kain yang akan dijahit dapat dipegang dengan kedua tangan.

Mesin Jahit

Sumber : https://id.aliexpress.com/

Seperti layaknya mesin jahit manual, mesin jahit portable sendiri secara keseluruhan juga memiliki banyak kelebihan dan kekurangan tersendiri. Beberapa kelebihan yang dimiliki mesin jahit portable diantaranya:

  • Mesin jahit portable pada umumnya memiliki banyak pola jahitan yang bervariasi dalam satu mesin, mulai dari 7 hingga 8 pola jahitan atau lebih.
  • Mesin jahit portable mudah dioperasikan dan dapat dipindah ketempat yang diinginkan.
  • Desain dan tampilannya terkesan lebih modern jika dibandingkan dengan mesin jahit manual.

Mesin Jahit

Sumber : https://id.aliexpress.com/

Selain memiliki fitur yang lebih lengkap dibandingkan dengan mesin jahit manual, cara menggunakan mesin jahit portable ini secara umum juga sangat mudah.

  • Pertama isi spul mesin jahit dengan benang yang sama dengan kain yang hendak anda jahit.
  • Masukkan spul yang sudah terisi benang pada sekoci lalu pasang sekoci pada mesin jahit sampai terdengat bunyi klik untuk memastikan bahwa sekoci sudah terpasang dengan baik.
  • Pasang benang atas mesin jahit portable sesuai urutan yang tepat. Dalam memasang benang atas ini penting bagi anda untuk memperhatikan dua hal berikut.
  • Naikkan dulu sepatu mesin jahitnya (presser foot).
  • Pastikan pula bahwa pelatuk mesin jahit (thread take up lever) sudah berada pada posising paling atas.
  • Turunkan jarum mesin dengan cara memutar roda penggerak mesin jahit ke arah anda.
  • Naikkan kembali jarum mesin jahit sampai jarum kembali berada di posisi yang paling tinggi dan benang spul ikut naik bersama jarum.
  • Setelahnya anda bisa mulai menggunakan mesin jahit portable ini untuk menjahit / menyambung bahan kain.

Dibalik sejumlah kelebihan yang ditawarkannya, mesin jahit portable ini sebenarnya juga tidak luput dari kekurangan lantaran rentan rusak bila terkena benturan. Karena sepenuhnya bergantung pada aliran listrik jadi mesin ini juga tidak dapat digunakan jika listrik padam.

Untuk belajar menjahit, mesin jahit portable sendiri beberapa ada yang didesain dalam ukuran kecil / ukuran mini dan biasa dilengkapi fitur menjahit yang cukup lengkap. Meski demikian, kemampuannya dalam membantu kegiatan menjahit tidak perlu diragukan lagi.

Mesin Jahit

Sumber : https://www.walmart.com/

Beberapa karakteristik paling khas yang juga menjadi kelebihan mesin jahit portable mini diantaranya:

  • Mesin jahit portable mini bisa dipakai untuk membuat masker wajah sendiri di rumah, berbagai jenis mainan, pakaian, dll.
  • Mesin jahit portable mini banyak dicari karena ukurannya tidak terlalu besar, bobotnya relatif ringan dan kepraktisan fitur-fiturnya.
  • Selain mudah dioperasikan, mesin jahit ini juga sangat mudah dipindah dan penyimpanannya tidak memakan banyak tempat.
  • Mesin jahit portable mini biasa dilengkapi dengan dua tombol mode kerja. Dalam hal ini anda dapat memilih pekerjaan manual atau dengan pekerjaan pedal kaki.

Mesin Jahit

Sumber : https://id.aliexpress.com/

3. Mesin Jahit Tangan

Terakhir ada mesin jahit tangan yang dapat dioperasikan dengan mudah yakni menggunakan tangan. Untuk menjalankan mesin jahit tangan ini anda hanya perlu menekan nekan bagian atas mesinnya saja (seperti mengunakan alat stapless kertas).

Mesin Jahit

Sumber :https://www.indiamart.com/

Beberapa karakteristik paling khas yang juga menjadi kelebihan mesin jahit tangan diantaranya:

  • Mesin jahit tangan dapat dikategorikan ke dalam jenis mesin jahit manual yang simple dan mudah digunakan.
  • Mesin jahit tangan bisa dipakai untuk menjahit pakaian yang rusak karena robek.
  • Dengan bentuknya yang persis seperti staples, mesin jahit tangan ini sangat mudah digunakan dan dibawa kemana-mana.
  • Mesin jahit tangan dapat digunakan di mana saja dan kapan saja.
  • Mesin jahit tangan tidak membutuhkan tenaga listrik atau baterai karena cara pengoperasiannya dilakukan secara manual.
  • Jahitan yang dihasilkan mesin jahit tangan terbilang cukup kuat dan rapi.

Mesin Jahit

Sumber : https://id.aliexpress.com/

Dalam versi yang lebih modern terdapat pula mesin jahit tangan yang dilengkapi dengan batre sehingga cara pemakaiannya jadi lebih mudah, yakni dengan menekan tombol penggerak yang ada pada badan mesin jahit tangan.

Mesin Jahit

Sumber : https://www.amazon.in/

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat mengenai jenis-jenis mesin jahit rumahan yang dapat anda pakai untuk menjahit baju dan produk jahit lainnya. Semoga informasi yang kami bagikan bisa memberi kemudahan bagi anda untuk menemukan mesin jahit rumahan yang tepat dan sesuai kebutuhan ya.

Download E-book Cara Memilih dan Merawat Mesih Jahit kalau anda mau tahu apa saja hal-hal penting yang harus diperhatikan dalam memilih dan merawat mesin jahit.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.