Sebagai pakaian penutup tubuh bagian bawah, rok biasanya dikenakan oleh para wanita untuk pelengkap gaya busana formal maupun casual. Meskipun di beberapa negara lain seperti Skotlandia, pakaian ini juga digunakan oleh kaum pria. Desain dan bentuknya pun sangat beragam, mulai dari rok span yang biasa dikenakan sebagai pakaian kerja, maxi skirt yang dapat digunakan untuk kepesta, hingga model rok yang terkesan klasik seperti swirl skirt.
Sumber : http://www.kaboodle.com/
Swirl skirt atau lebih dikenal oleh masyarakat luas dengan nama spiral skirt merupakan model rok bawahan yang populer di tahun 70-an. Berbeda dengan model rok wanita lainnya, swirl skirt tersusun atas delapan panel melengkung yang berasal dari satu pola busana wanita. Pola tersebut kemudian dijahit hingga membentuk sebuah rok.
Sumber : https://www.flickr.com
Untuk mendapatkan model yang unik dan berselang-seling, setiap panel bisa dibuat dari kombinasi bahan kain yang berbeda atau paling sedikit terdiri dari dua macam warna maupun motif. Pilihan warna yang cerah dan ceria seperti kuning, hijau, biru, pink, dan ungu sangat sesuai digunakan untuk membuat swirl skirt bagi anak perempuan yang aktif dan energik.
Sumber : http://candycastlepatterns.com
Sumber : http://www.reddit.com
Swirl skirt yang diidentikkan dengan kesan vintage ini sangat sesuai dipadukan dengan desain baju atasan yang berpotongan V-neck. Untuk menyempurnakan penampilan dapat pula ditambahkan pita pada bagian pinggang serta beberapa aksesoris pendukung seperti kalung dan gelang dalam warna senada.
Sumber : http://www.callajaire.com
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.