Bisban atau kain serong atau bias tape, merupakan sepotong kain yang biasa digunakan sebagai penyelesaian sekaligus penghias pakaian oleh para designer baju. Bisban sendiri bisa dipilih sesuai warna kain utama atau warna kain yang berbeda untuk memberikan tampilan yang lebih mencolok. Selain dipasangkan pada pakaian, bisban juga dapat dipasang pada tas, dompet, maupun produk fashion yang dibuat dari bahan dasar kain tekstil lainnya.
Sumber : http://www.danamadeit.com
Untuk menyelesaikan tepi jahitan yang memerlukan bisban/binding dengan cepat dan rapi, sahabat Fitinline bisa memanfaatkan sepatu jahit khusus untuk menyatukan bisban yang dikenal dengan nama binder foot. Sepatu tersebut didesain sedemikian rupa dan dilengkapi dengan besi berbentuk kerucut pada bagian atasnya. Bagian ini berfungsi untuk menyelipkan bisban, menjaganya tetap terlipat dua serta tidak bergeser ketika proses penjahitan dilakukan.
Sumber : http://www.thecolorfulworldofsewing.com
Secara garis besar, binder foot dapat digunakan untuk menjahit bisban yang berukuran sama dengan bisban yang biasa dijual di toko-toko jahit pada umumnya. Berdasarkan desain dan bentuknya, sepatu menjahit bisban tulang tersebut sangat sesuai jika dipasangkan pada berbagai macam model mesin jahit multifungsi.
Sumber : http://gksagenda.blogspot.com
Cara penggunaannya juga terbilang cukup mudah dan tidak terlalu rumit. Hal pertama yang harus anda lakukan adalah mempersiapkan potongan bisban yang dapat di beli di toko perlengkapan jahit.
Sumber : http://seekatesew.com/
Masukkan potongan bisban kedalam besi berbentuk kerucut yang terdapat dibagian atas sepatu jahit.
Sumber : http://seekatesew.com/
Tarik ujung bisban secara perlahan melalui lubang kecil yang terdapat pada bagian ujung kerucut.
Sumber : http://seekatesew.com/
Tempatkan bahan utama yang akan diberi bisban seperti gambar di bawah ini.
Sumber : http://seekatesew.com/
Selanjutnya pasangkan binder foot beserta bisban dan kain yang telah dipasang sebelumnya, pada dudukan sepatu mesin jahit. Pilih pola jahitan berbentuk lurus dan mulailah menjahit seperti biasanya.
Sumber : http://seekatesew.com/
Ketika anda mulai mengoperasikan mesin jahit, secara otomatis kain serong akan terlipat dengan sendirinya dan dijahit menyatu dengan bahan utama. Dengan demikian sahabat Fitinline tidak perlu lagi melipat bisban tersebut secara manual.
Sumber : http://seekatesew.com/
Cukup mudah bukan? Selamat mencobanya dirumah sahabat Fitinline. Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.