Article

Homepage Article Fashion Design Perbedaan Aesthetic Fashion…

Perbedaan Aesthetic Fashion Uptown Girl dan Downtown Girl

Sama-sama menggambarkan dua sisi kehidupan urban yang kontras tapi penuh pesona, berikut perbedaan mendasar dari aesthetic fashion uptown girl dan downtown girl yang sering dikaitkan dengan gaya hidup dan suasana kota tertentu.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Aesthetic Fashion Uptown Girl

Aesthetic fashion uptown girl adalah gaya yang mencerminkan kemewahan, keanggunan, dan tampilan yang selalu terlihat rapi. Gaya uptown girl bisa juga diartikan sebagai gaya yang memberikan kesan fashionable dengan penampilan yang selalu polished dan sophisticated.

Fashion Aesthetic Uptown Girl

Beberapa ciri paling khas yang menggambarkan aesthetic fashion style uptown girl diantaranya:

1. Sumber Inspirasi

Uptown girl banyak terinspirasi dari kehidupan kelas atas di kawasan urban, terutama yang terkait dengan lingkungan elite atau mewah. Biasanya terlihat rapi, elegan, dan klasik, serta menggunakan pakaian high-end atau terlihat mewah.

Fashion Aesthetic Uptown Girl 

2. Warna Pakaian

Uptown girl identik warna-warna cenderung netral seperti putih, krem, hitam, atau pastel.

  • Palet warna netral dan elegan seperti putih, krem, pastel, hitam, atau navy.
  • Kadang dipadukan dengan aksen warna emas atau perak untuk kesan mewah.

Fashion Aesthetic Uptown Girl 

3. Potongan Pakaian

Pada gaya uptown girl, potongan pakaian yang rapi dan terstruktur menjadi kunci utama untuk menciptakan tampilan yang elegan, feminin, dan polished.

  • Blazer menambahkan struktur pada tampilan, menciptakan siluet profesional dan chic.
  • Blus terutama yang dibuat dari bahan sutra atau satin, dapat memberikan sentuhan feminin dan ringan pada penampilan.
  • Rok pensil memberikan siluet tubuh yang ramping, elegan dan profesional tetapi tetap feminin.
  • Dress midi memberikan kesan anggun dan klasik, cocok untuk berbagai acara formal maupun semi-formal.
  • Celana tailored adalah pilihan ideal untuk tampilan yang sleek dan sophisticated.

4. Aksesoris

Aksesori yang chic seperti tas branded, sepatu hak tinggi dan perhiasan minimalis, merupakan elemen pelengkap yang sempurna untuk menambah sentuhan mewah dan elegan pada gaya uptown girl serta memperkuat esensi tampilan yang polished dan sophisticated.

Fashion Aesthetic Uptown Girl 

5. Makeup dan Gaya Rambut

Makeup uptown girl umumnya tampak flawless dengan fokus pada kulit glowing, eyeliner yang lembut, dan bibir berwarna netral. Sementara untuk gaya rambutnya cenderung rapi seperti blow-dry sempurna atau updo klasik.

Fashion Aesthetic Uptown Girl

6. Esensi Gaya

Berkesan chic dan effortless, tetapi sangat terorganisir. Cocok untuk suasana formal hingga semi-formal seperti makan siang mewah, pertemuan bisnis, atau acara sosial.

Jika kamu ingin mencoba gaya ini, fokuslah pada tampilan yang rapi, feminin, dan mewah tetapi tetap berkelas. Contoh ikonik uptown girl yaitu:

  • Blair Waldorf dari serial Gossip Girl.
  • Audrey Hepburn dalam Breakfast at Tiffany's.

Aesthetic Fashion Downtown Girl

Aesthetic fashion downtown girl adalah estetika fashion yang mencerminkan kebebasan, kenyamanan, dan sentuhan edgy. Gaya ini banyak terinspirasi dari suasana perkotaan yang lebih dinamis dan kasual, bahkan sering diasosiasikan dengan budaya streetwear dan kehidupan seni di lingkungan urban.

Fashion Aesthetic Downtown Girl

Beberapa ciri paling khas yang menggambarkan aesthetic fashion style downtown girl diantaranya:

1. Sumber Inspirasi

Downtown girl banyak terinspirasi dari gaya hidup anak muda di kota-kota seperti Brooklyn atau distrik seni yang lebih santai dan edgy.

Fashion Aesthetic Downtown Girl 

2. Warna Pakaian

Warna-warna lebih gelap seperti hitam, abu-abu, coklat, navy, atau warna-warna earth tone.

  • Palet warna gelap atau earthy, seperti hitam, abu-abu, cokelat, olive, atau burgundy.
  • Kadang ditambahkan aksen warna berani seperti merah marun atau biru tua.

3. Potongan Pakaian

Downtown girl identik dengan pakaian yang lebih kasual misalnya saja oversized sweater, jaket kulit atau denim, celana cargo. Setiap elemen dalam gaya ini memiliki peran penting dalam menciptakan tampilan yang effortlessly stylish tetapi tetap nyaman.

  • Jaket kulit memberikan sentuhan grunge dan rebellious.
  • Jaket bomber memberikan vibe street-style yang modern, terutama jika oversized.
  • Ripped jeans menonjolkan sisi grunge, cocok dengan jaket kulit atau sneakers chunky.
  • Celana kargo memberi kesan utilitarian yang trendi.
  • Rok mini + stocking hitam memberi kesan feminin yang edgy, terutama jika dipadukan dengan boots.

Fashion Aesthetic Downtown Girl

4. Aksesoris

Aksesoris yang simpel seperti tote bag, backpack kecil, beanie hat, topi baseball atau earphone merupakan elemen pelengkap yang sempurna untuk downtown girl.

  • Tote bag minimalis dengan warna netral atau grafis urban cocok untuk vibe santai, seperti pergi ke kafe atau galeri seni.
  • Backpack kecil dengan desain sporty menambahkan kesan praktis tetapi tetap stylish.
  • Beanie hat warna hitam, abu-abu, atau warna earthy menjadi aksesori khas downtown girl yang memberikan kesan santai dan urban.
  • Topi baseball atau bucket hat cocok untuk tampilan kasual dan playful.
  • Headphone besar memberikan vibe artsy dan edgy, terutama jika dipadukan dengan outfit streetwear.
  • Earphone kabel memberikan sentuhan nostalgia, pas untuk gaya yang lebih chill.

Fashion Aesthetic Downtown Girl 

5. Makeup dan Gaya Rambut

Makeup dan gaya rambut sering terlihat lebih natural atau grunge dengan fokus pada eyeliner atau bibir gelap.

  • Makeup minimalis atau berfokus pada eyeliner tebal atau lipstik gelap.
  • Rambut biasanya dibiarkan natural, messy bun, atau ditata sederhana seperti ponytail.

Fashion Aesthetic Downtown Girl 

6. Esensi Gaya

Terlihat kasual, santai, tetapi tetap stylish. Gaya ini menunjukkan vibe independen, artistik, dan laid-back.

Fashion Aesthetic Downtown Girl 

Jika kamu ingin mencoba gaya ini, fokuslah pada kenyamanan dengan kombinasi elemen streetwear dan sedikit sentuhan grunge untuk mendapatkan tampilan yang keren tetapi effortless. Contoh ikonik downtown girl yaitu:

  • Karakter dalam film indie atau serial seperti Euphoria.
  • Inspirasi dari lingkungan seni urban seperti Brooklyn, Soho, atau East Village.

Kesimpulan

Itu dia pembahasan singkat mengenai perbedaan uptown girl dan downtown girl yang penting untuk kamu ketahui. Kalau uptown girl mencerminkan gaya yang anggun dan terorganisir, maka downtown girl justru kesannya lebih kasual, bebas dan sering memadukan elemen grunge atau streetwear.

Meski memiliki perbedaan yang mencolok, keduanya bisa menjadi inspirasi tergantung suasana atau aktivitas yang kamu jalani.

Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat jaket, kemeja, blus, celana, rok dan berbagai model pakaian lainnya?. Sebagai referensi intip yuk koleksi Bahan Kain terbaik yang kami miliki.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.