Tidak dapat dipungkiri memang, jika saat ini hampir semua orang membutuhkan yang namanya laptop untuk mengerjakan tugas (bagi para pelajar dan mahasiswa) atau menyelesaikan pekerjaan kantor (bagi orang dewasa).
Mengingat begitu pentingnya keberadaan laptop tersebut maka sudah selayaknya jika anda selalu menjaga laptop tersebut dengan baik agar terhindar dari resiko yang tidak diinginkan, terutama jika anda sering membawa laptop tersebut saat bepergian.
Sumber : http://www.amazon.in/
Salah satu cara paling mudah yang dapat dilakukan untuk menjaga laptop agar tetap aman saat di bawa bepergian adalah dengan menyimpan laptop dalam tas khusus yang memang didesain untuk laptop.
Sumber : http://www.vivopress.com.sg/
Bagi anda yang mungkin membutuhkan tas pelindung untuk laptop, anda bisa menggunakan tas laptop sleeves yang memang didesain hanya untuk memuat satu laptop saja tanpa tambahan apapun. Tas laptop sleeves ini sebenarnya juga tidak memiliki pegangan sehingga dapat dimasukkan ke dalam tas lain yang lebih besar.
Sumber : https://www.solidrop.net/
Lantas bahan kain seperti apa yang bagus untuk membuat tas laptop sleeves tersebut?. Salah satu jenis kain yang bisa dipakai untuk membuat tas laptop sleeves yaitu berupa kain neoprene yang memiliki karakteristik lembut, halus dan ringan. Tidak hanya bersifat lembut, tetapi kain neoprene juga tahan air dan elastis.
Sumber : https://www.amazon.it/
Kain neoprene yang biasa digunakan untuk membuat tas laptop sebenarnya termasuk kedalam jenis kain tiga layer yang di bagian dalamnya berisi busa dan bagian luarnya poliester. Tingkat ketebalan dari kain ini kurang lebih 3 mm dengan lebar kain 110 cm.
Sumber : https://www.aliexpress.com/
Selain difungsikan sebagai wadah untuk menyimpan laptop, tas laptop sleveless yang dibuat dari bahan neoprene sebenarnya juga memiliki beberapa fungsi penting lain diantaranya:
- Menjaga agar tidak terjadi benturan yang berpotesi merusak laptop.
- Menjaga suhu laptop agar tetap stabil dan terhindar dari jamur.
- Menjaga laptop supaya tidak lecet-lecet dan tergores ketika dimasukkan kedalam tas yang berkuran lebih besar.
Sumber : https://www.aliexpress.com/
Mencari kain neoprene berkualitas dengan harga murah untuk membuat tas laptop?. Sahabat Fitinline bisa melihat koleksi kain kami Di Sini.
Semoga bermanfaat.
Mencari kain neoprene berkualitas dengan harga murah untuk membuat tas?. Sahabat Fitinline bisa melihat koleksi kain kami Di Sini.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.