Sahabat fitinline, kali ini fitinline akan membuat pola jaket varsity. Sebelum membuat pola jangan lupa siapkan model, ukuran dan alat yang digunakan.
Model jaket
Alat yang digunakan
1. Skala kertas
2. Penggaris panjang
3. Penggaris pola
4. Pensil mekanik
5. Penghapus
6. Pulpen warna hitam
7. Pulpen warna merah
8. Pulpen warna biru
Ukuran standar M
- Lingkar badan = 114 cm
- Panjang baju belakang = 60 cm
- Panjang punggung atas = 48 cm
- Panjang lengan = 60 cm
- Lingkar kerung lengan = 51 cm
- Lebar muka = 45 cm
- Lingkar leher = 44 cm
- Lingkar pergelangan tangan = 24 cm
Pola Depan dan Belakang Jaket
Keterangan Pola Depan dan Belakang Buat garis pola persegi ABCD
- A – B = C – D : lingkar badan dibagi 2
- A – C = B – D : panjang baju belakang dikurangi 6cm (untuk rib)
Membuat pola badan belakang
- B – E : naik 4 cm, buat garis bantu titik-titik
- E1 : B – E dibagi 2, buat garis bantu titik-titik
- E – F : lingkar leher dibagi 6cm ditambah 1
- Hubungkan F – E1 untuk kerung leher belakang dengan membuat garis lengkung
- B – G : lebar punggung atas dibagi 2
- Hubungkan F – G
- E1 – H : panjang punggung
- B – I : lingkar kerung lengan dibagi 2
- J : E1 – I dibagi 2
- J – J1 : B – G dikurangi 1cm
- I – I1 : lingkar badan dibagi 4
- D – D1 : badan dibagi 4
- Hubungkan D1 – I 1 untuk membuat garis sisi belakang
- Hubungkan G – J1 – I1 untuk membuat kerung lengan bagian belakang
Membuat pola badan depan
- A – K : lingkar leher dibagi 6 ditambah 1 cm
- A – L : lingkar leher dibagi 6 ditambah 1cm
- Hubungkan K – L untuk membuat kerung leher depan dengan membuat garis lengkung
- A – K1 : lebar punggung atas dibagi 2
- K1 – M : turun 4 cm, buat garis bantu titik-titik
- Hubungkan K – M
- A – N : B – I (lingkar kerung lengan dibagi 2)
- N – O = I – H
- O – C = H – D
- A – P : A – N dibagi 3
- P – P1 : lebar muka dibagi 2
- N – I1 : lingkar badan dibagi 4
- C – D1 : lingkar badan dibagi 4
- Hubungkan I1 – D1 untuk membuat garis sisi bagian depan
- Hubungkan M – P1 – I1 untuk membuat kerung lengan bagian depan
- Untuk membuat seemsheeld/perisai pada bagian depan yaitu L – L1 = C – C1 = 5cm, kemudian hubungkan L1 – C1
Membuat saku
- O – O1 = naik 6 cm, kemudian buat garis bantu
- O – O2 = naik 7 cm, kemudian buat garis bantu
- O1 – Q = 12 cm
- O2 – Q1 = 16 cm
- Hubungkan Q – Q1
- Q – Q2 = Q1 – Q3 = 3 m
Pola Kerah / Rib
Keterangan Pola Kerah/ Rib
- Buat kotak persegi panjang ABCD
- A – B = C – D = lingkar kerung leher
- A – C = B – D = 4 cm (lebar kerah/rib)
- A – E = B – E = ½ A – B
- C – F = D – F = ½ C – D
- Kemudian hubungkan titik E – J dengan membuatgaris bantu
- D – G = 1/3 D – F
- C – H = D – G
- Buat garis bantu antara B – G dan A – H, kemudian bentuk garis lengkung seperti gambar
Pola Lengan Jaket
Keterangan Pola Lengan Jaket
- Buat kotak persegi panjang ABCD
- A – B = C – D = 4 x lingkar kerung lengan dibagi 10
- A – C = B –D = pangjang lengan dikurangi 6 (untuk manset/rib)
- B – E = A – B dibagi 5 cm
- F = ½ A – B
- F – G = B – E dikurangi 1 cm
- A – H = lingkar kerung lengan dibagi 4 ditambah 1 cm
- H – I = 2 cm
- Hubungkan G – I dengan garis bantu
- Hubungkan F – E dengan garis bantu
- Kemudian hubungkan titik I - F – E dengan membentuk garis lengkung untuk kerung lengan
- H – J = A – F
- Hubungkan F – J dengan gari s bantu
- J – K = naik 1 cm
- Hubungkan titik E – K – I dengan membentuk garis lengkung untuk kerung lengan
- L – M = ½ lingkar pergelangan tangan ditambah 1 cm
- M – N = turun 1 cm
- Hubungkan E – N dengan garis bantu
- O = 1/3 E – N
- O – P = keluar 2 cm
- Hubungkan garis E – P – N
Pola Manset/Rib
Keterangan Pola Manset/Rib
- A – B = C – D = lingkar pergelangan tangan
- A – C = B – D = 6 cm (lebar manset/rib)
Semoga bermanfaat bagi sahabat fitinline.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.