Seperti kita ketahui, legging merupakan salah satu jenis celana yang cukup populer di kalangan masyarakat. Desain dan variasinya sendiri cukup beragam, ada yang berwarna polos ada juga yang bermotif. Bila sahabat Fitinline tertarik untuk membuat legging sendiri, tidak ada salahnya jika anda menyimak pembahasan berikut ini.
Sumber : http://www.bellavitastyle.com
Tidak jauh berbeda dengan proses pembuatan baju pada umumnya, langkah pertama yang harus dilakukan dalam pembuatan legging adalah mengambil ukuran badan. Ukuran badan ini nantinya akan digunakan sebagai acuan dalam pemotongan bahan kain tekstil.
Sumber : http://www.onelittleminuteblog.com
Adapun bagian-bagian tubuh yang perlu di ukur diantaranya berupa:
1. Pingang
2. Pinggul
3. Lingkar paha diukur pada bagian paha yang terbesar. Tandai dengan kapur atau ikatan tali untuk mengambil ukuran panjang lutut ke paha.
4. Lingkar lutut diukur pada bagian tempurung lutut dengan posisi kaki lurus.
5. Lingkar pergelangan kaki diukur pada bagian pergelangan kaki.
Untuk mendapatkan bentuk legging yang sempurna, pengambilan ukuran untuk bagian lingkar-lingkar di atas bisa dikurangi sebanyak 1 hingga 3 cm. Semakin elastis jenis kain tekstil yang digunakan, maka semakin banyak pula pengurangan yang dibutuhkan.
6. Panjang lutut ke paha.
7. Panjang pergelangan kaki ke lutut.
8. Panjang pinggang ke pergelangan kaki atau sama dengan panjang legging.
9. Lengkung depan diukur lurus dari garis pinggang bagian depan ke batas selangkangan.
10. Lengkung belakang diukur lurus dari garis pinggang belakang ke batas pantat.
Untuk mendapatkan ukuran lengkung ini (bagian depan dan belakang), letakkan penggaris diantara pangkal paha, tegak lurus dengan lantai. Kemudian ukur dari garis pinggang ke penggaris.
Rumus yang dapat digunakan untuk menghitung kedalaman lengkung kurang lebih sebagai berikut : lingkar paha – 1/2 lingkar pinggang. Hasilnya kemudian dibagi menjadi dua, 1/3nya untuk kedalaman lengkung depan sementara 2/3nya untuk kedalaman lengkung belakang.
Sumber : http://www.polyvore.com
Semoga bermanfaat.
Pada artikel yang akan datang Fitinline akan mengajak anda untuk menyimak pembahasan mengenai Cara Menggambar Pola Legging.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.