Article

Homepage Article Fashion Design Cara Mencuci Kaos Sablon…

Cara Mencuci Kaos Sablon Yang Benar Agar Tetap Awet

Proses pencucian menjadi salah satu proses yang paling rentan membuat sablon baju cepat rusak. Karena alasan itulah untuk mempertahankan kualitas sablon, penting bagi kamu untuk mengetahui cara mencuci kaos sablon yang benar agar gambarnya tidak mudah retak ataupun terkelupas. 

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Kaos Sablon

Kaos sablon adalah kaos yang memiliki desain atau gambar yang dicetak di atasnya menggunakan teknik sablon. Ditinjau dari cara pembuatannya, sablon yang diaplikasikan pada kaos sendiri umumnya melibatkan penggunaan tinta khusus untuk menghasilkan gambar yang tahan lama dan berkualitas tinggi.

Mencuci Kaos Sablon

Sumber : https://shopee.co.id/

Beberapa keunggulan kaos sablon yang membuatnya menjadi pilihan populer untuk berbagai keperluan, seperti promosi, merchandise dan pakaian sehari-hari yaitu:

  • Kaos sablon termasuk ke dalam jenis kaos yang memiliki tampilan estetis dan nilai visual yang menarik.
  • Kaos sablon biasanya memiliki desain, gambar atau teks yang membuatnya lebih menarik secara visual dibandingkan kaos polos.
  • Kaos sablon dapat digunakan untuk mengekspresikan identitas pribadi, pandangan, atau minat seseorang melalui desain yang dipilih.
  • Kaos sablon dapat digunakan untuk menyampaikan pesan, slogan atau kampanye tertentu.

Mencuci Kaos Sablon

Sumber : https://shopee.co.id/

Kaos sablon yang dicetak dengan tinta berkualitas dan teknik yang tepat umumnya akan tahan terhadap pencucian berulang. Namun untuk mengantisipasi kemungkinan buruk yang tidak diinginkan, pastikan kamu tetap memberikan perawatan yang tepat pada kaos yang kamu miliki.

Cara Mencuci Kaos Sablon

Mau tahu bagaimana cara terbaik yang dapat diterapkan untuk mencuci kaos sablon agar tetap awet dan tidak mudah rusak?. Jika kamu ingin mencuci kaos sablon dengan menggunakan tangan, maka kamu bisa menerapkan langkah-langkah berikut.

  • Balik kaos sehingga bagian dalamnya berada di luar dan bagian luarnya berada di dalam untuk melindungi desain sablon dari gesekan langsung.
  • Siapkan ember dengan air dingin atau suhu ruangan lalu tambahkan deterjen yang bebas bahan pemutih atau bahan kimia keras lainnya.
  • Rendam kaos sablon kedalam campuran air dan deterjen selama 10-15 menit untuk meluruhkan kotoran.
  • Gosok perlahan bagian kaos yang kotor dengan tangan, terutama pada area yang berkeringat atau terkena noda.
  • Hindari menggosok kaos secara langsung pada area sablon untuk mencegah kerusakan yang tidak diinginkan.
  • Bilas kaos dengan air bersih hingga semua deterjen hilang dan tidak ada lagi sisa busa sabun yang tertinggal.
  • Peras kaos dengan lembut untuk mengeluarkan kelebihan air.
  • Jemur kaos sablon dalam posisi terbalik di tempat yang teduh untuk menghindari sinar matahari langsung yang bisa merusak dan memudarkan warna sablon.

Mencuci Kaos Sablon

Sumber : https://id.pinterest.com/

Tapi jika kamu ingin mencuci kaos sablon dengan menggunakan mesin cuci, maka kamu bisa menerapkan langkah-langkah berikut.

  • Balik kaos sehingga bagian dalamnya berada di luar dan bagian luarnya berada di dalam untuk melindungi desain sablon dari gesekan langsung.
  • Siapkan deterjen yang bebas bahan pemutih atau bahan kimia keras lainnya.
  • Pilih siklus pencucian dengan putaran lembut atau mode untuk pakaian halus.
  • Masukkan kaos ke dalam mesin cuci bersama pakaian lain yang berwarna serupa.
  • Hindari mencampur kaos sablon dengan pakaian yang memiliki kancing, resleting, atau benda tajam lainnya.
  • Setelah proses pencucian selesai dilakukan, selanjutnya segera keluarkan kaos sablon dari mesin cuci.
  • Hindari penggunaan mesin pengering karena panas bisa merusak sablon.
  • Jemur kaos dalam posisi terbalik di tempat yang teduh agar sablon yang ada pada kaos tidak terpapar sinar matahari langsung.

Mencuci Kaos Sablon

Sumber : https://www.marthastewart.com/

Hal penting lainnya yang perlu kamu perhatikan untuk merawat kaos sablon yaitu:

  • Ketika mencuci kaos sablon lebih baik hindari penggunaan pelembut pakaian yang mungkin mengandung bahan kimia berbahaya yang bisa merusak sablon.
  • Jangan menyetrika gambar sablon pada kaos secara langsung. Jika kamu ingin menyetrik kaos, lebih baik setrika bagian dalam kaos atau gunakan kain pelapis.
  • Simpan kaos sablon dengan cara dilipat dari pada menggantungnya untuk mencegah kaos agar tidak mulur dan membuat gambar sablonnya rusak.

Kesimpulan

Itu dia pembahasan singkat mengenai beberapa cara sederhana yang bisa kamu terapkan daam mencuci kaos sablon, baik itu dengan tangan dan dengan mesin cuci. Semoga informasi yang kami bagikan bisa memberi kemudahan buat kamu dalam merawat kaos sablon biar tetap awet dan gambarnya juga tidak mudah rusak ya.

Butuh bahan kaos berkualitas dengan harga murah untuk membuat kaos?. Sebagai bahan pertimbangan yuk intip koleksi Bahan Kaos terbaik di katalog kain kami.

Download juga pola kaos siap pakai dari kami, kalau kamu ingin membuat kaos sendiri dengan pola yang sudah jadi.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.