Dikenal sebagai salah satu jenis kemeja yang nyaman dipakai saat cuaca hangat dan seringkali jadi andalan saat liburan ke pantai, kemeja hawai yang dikenal pula dengan sebutan kemeja aloha ternyata juga punya menyimpan sejumlah fakta unik yang menarik untuk ditelusuri lho.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
Sekilas Tentang Kemeja Hawai
Kemeja hawai dapat dikategorikan ke dalam salah satu model kemeja yang memiliki tampilan cukup unik dan menarik yakni cenderung berkerah longgar (tidak kaku) dan biasanya banyak dibuat dari bahan kain yang bermotif alam tropis dengan warna-warna yang cerah.
- Kemeja hawai biasanya memiliki potongan yang longgar dan nyaman.
- Kemeja hawai biasanya memiliki kerah yang khas dan seringkali berbentuk lebih lebar.
- Kemeja hawai dirancang untuk menciptakan atmosfer liburan yang santai dan ceria.
Sumber : https://id.pinterest.com/
Fakta Menarik Kemeja Hawai
Mau tahu lebih detail lagi tentang asal mula kemeja hawai / kemeja aloha dan pemanfaatannya untuk pelengkap gaya sehari-hari?. Berikut kami bagikan beberapa fakta unik dan menarik tentang kemeja hawai yang penting untuk kamu ketahui.
1. Pertama Dibuat Imigran Asal Jepang
Catatan sejarah menyebutkan, kemeja hawai pada awalnya dibuat oleh imigran asal Jepang yang bekerja di tanah pertanian di Hawai dengan memanfaatkan kain bekas kimono atas permintaan penduduk asli Hawai.
- Penduduk asal Hawai meminta imigran Jepang untuk dibuatkan kemeja lantaran tertarik dengan pakaian berleher longgar yang dipakai oleh para pendatang asal Jepang.
- Berawal dari situlah akhirnya tercipta kemeja kerah longgar dari kain bermotif Asia yang sekarang disebut kemeja hawai.
Sumber : https://revivalvintage.co.uk/
2. Punya Banyak Sebutan Yang Berbeda
Kemeja hawai punya banyak sebutan yang berbeda, beberapa ada yang mengenalnya dengan nama hawaiian shirt, kemeja pantai dan juga kemeja aloha (bahasa Inggris: aloha shirt).
- Kemeja hawai biasa disebut dengan hawaiian shirt karena dulu kerap diperjualbelikan untuk dikenakan sewaktu menginap di Hawai atau dibawa pulang sebagai kenang-kenangan.
- Kemeja hawai biasa disebut pula dengan kemeja pantai karena memiliki desain yang santai dan nyaman digunakan untuk ke pantai.
- Sementara istilah aloha shirt sebenarnya diambil dari nama merek dagang “Aloha Sportswear” yang didaftarkan oleh pedagang keturunan Cina bernama Ellery Chun pada tahun 1937.
Sumber : https://www.amazon.co.uk/
3. Puncak Popularitas Kemeja Hawai
Kemeja hawai diketahui mencapai puncak popularitasnya sekitar tahun 1950-an, setelah diproduksi secara besar-besaran sejak pertengahan tahun 1940-an. Bahkan pada tahun 1950-an, industri kemeja hawai dianggap sebagai industri terbesar nomor tiga di Hawai setelah gula dan nanas.
- Pada tahun 1947 Pemerintah Negara Bagian Hawai memulai kampanye Minggu Aloha (Aloha Week).
- Pada tahun 1948 produsen garmen mempromosikan kemeja hawai / kemeja aloha untuk dipakai pada hari Rabu Aloha sebagai outfit ke kantor.
- Pada tahun 1956 pegawai pemerintah dan penduduk wajib mengenakan kemeja hawai sebagai bagian dari kampanye Jumat santai.
Sumber : https://reusellcvs.life/
4. Bisa Dibuat Dari Berbagai Kain
Terkait dengan bahan yang digunakan untuk membuatnya, kain yang dipakai untuk kemeja hawai dulu kebanyakan diimpor dari daratan Amerika Serikat dan Jepang khususnya dari Kyoto. Salah satu alasannya yaitu karena di Hawai tidak ada pabrik tekstil yang memiliki fasilitas pencelupan kain berwarna-warni.
Untuk pilihan bahannya beberapa jenis kain yang umum dipakai untuk kemeja hawai / kemeja aloha antara lain berupa kain sutra, Kain Katun, Kain Rayon bahkan kain poliester.
- Kemeja hawai / kemeja aloha pada awalnya banyak adibuat dari kain sutra sebelum digantikan dengan kain rayon pada dekade 1950-an.
- Sementara penggunaan kain sutra dan kain rayon untuk kemeja hawai mulai digantikan kain poliester pada dekade 1960-an.
Dengan berbagai keunggulan yang dimilikinya, sampai kini kain sutra, kain katun, kain rayon bahkan kain poliester juga masih kerap digunakan sebagai bahan dasar pembuatan kemeja hawai.
5. Punya Motif Yang Sangat Khas
Kemeja hawai umumnya memiliki motif yang sangat khas yakni berupa motif nanas, motif bunga, motif tumbuhan tropis, motif wanita penari hula dan juga berbagai motif-motif Asia Timur. Selain itu terdapat pula motif lain seperti daun dan gambar laut yang juga sering digunakan pada kemeja hawai.
Sumber : https://www.amazon.com/
6. Didominasi Warna Yang Cerah
Kemeja hawai biasa didominasi warna-warna yang cerah dan mencolok seperti biru langit, hijau daun, kuning cerah, merah dan berbagai warna lain yang sejenis.
Sumber : https://mall.shopee.co.id/
7. Mudah Untuk Dipadupadankan
Untuk ide padupadannya, kemeja hawai juga sangat cocok dipadupadankan dengan berbagai jenis fashion item, mulai dari denim light wash, celana chino, celana bermuda, hotpants dan berbagai jenis celana casual lainnya.
Sumber : https://shopee.co.id/
Kesimpulan
Itu dia pembahasan singkat mengenai sejumlah fakta unik dan menarik tentang kemeja hawai yang penting untuk kamu ketahui. Selain menarik dari segi tampilan, ternyata ada banyak sekali ya fakta unik dan menarik yang dimiliki kemeja hawai itu sendiri.
Download juga pola kemeja siap pakai dari kami kalau kamu ingin membuat kemeja sendiri dengan pola yang sudah jadi.
- Pola Kemeja Pria Dewasa Ukuran SNI
- Pola Kemeja Kasual Slimfit
- Pola Kemeja Kasual Reguler
- Kemeja Pria (Standar)
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.