Article

Homepage Article Cara Menjahit 7 Cara Memilih Kaos Yang…

7 Cara Memilih Kaos Yang Berkualitas Dilihat Dari Jahitannya

Kaos merupakan salah satu item pelengkap fashion yang biasa digunakan untuk menutup tubuh bagian atas yang terbuka, mulai dari leher sampai pinggul. Berdasarkan desain dan tujuan pemakaiannya model kaos yang diproduksi oleh garment maupun konveksi memang banyak jenisnya, tetapi hanya sedikit yang benar-benar berkualitas tinggi. 

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://www.eksotees.com/

Hal tersebut bisa dilihat dari material atau bahan kain yang digunakan untuk membuat kaos serta kualitas jahitannya. Sebab kualitas dari jahitan tersebut sangat menentukan durabilitas kaos ketika dikenakan dalam berbagai situasi dan kondisi. Berikut beberapa kriteria yang menjadi faktor penentu dari kualitas kaos terkait dengan jahitan yang digunakan. 

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://www.bosskaos.com/

Kerapian Jahitan Kaos

Unsur jahitan merupakan salah satu hal yang menentukan kualitas dan harga baju kaos. Kaos yang berkualitas paling tidak harus memiliki bentuk jahitan yang rapi, kuat, dan tidak terputus. Setiap jahitan mempunyai jarak yang sama, konstan, dan stabil sehingga tidak akan meregang secara berlebihan ketika ditarik.

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://desainruparupa.com/

Sambungan Antar Jahitan

Kaos yang berkualitas memiliki sambungan yang sangat presisi pada bagian lengan atau bagian body. Jahitan kaos yang berkualitas baik ditandai dengan sambungan kaos yang membentuk persilangan garis (+).

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://www.online-instagram.com/

Lebar Sambungan Kaos

Semakin kecil ukuran sambungan pada bagian dalam kaos, maka semakin baik dan rapi pula kaos yang dihasilkan. Jahitan ini disambung dengan menggunakan mesin obras kaos berkualitas tinggi sehingga menghasilkan jahitan obras yang kuat dan rapi.

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://mellysews.com/

Kerapian Jahitan Obras

Kaos yang berkualitas baik umumnya memiliki jahitan obras yang rapat dan rapi. Semakin rapat jahitan obrasnya maka jahitan kaos tersebut juga akan semakin kuat.

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://jempolpolosan.esy.es/

Jahitan Rantai Pada Kaos

Pola jahitan rantai yang menyambungkan bagian pundak dan leher kaos akan membuat sambungan jahitan kaos menjadi lebih kuat dan tahan lama sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama. 

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://kaosdistroku.com/

Rib Pada Leher Kaos

Bagian leher kaos yang berkualitas biasa dilengkapi dengan menggunakan rib yang dibuat dari bahan pilihan berkualitas tinggi. Bagian ini dijahit dengan cara disambung dengan jahitan bis yang rapi dan teliti sehingga kaos lebih nyaman dipakai. Pada bagian ini biasanya disertakan pula label, merk, serta ukuran kaos.

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://polos.co.id/

Sisa Benang Pada Jahitan

Salah satu hal yang menentukan bagusnya kualitas jahitan yaitu tidak adanya sisa benang pada ujung jahitan. Pasalnya sisa-sisa benang pada ujung jahitan yang tidak dibersihkan berpotensi untuk melepaskan jahitan karena benang dapat terurai dengan bebas.

Kualitas Jahitan Kaos

Sumber : http://www.wadezig.com/

Tertarik untuk membuat sablon berkualitas pada bahan kaos? Anda bisa memesannya di Di Sini.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.