Menggunakan pakaian penghangat tubuh saat beraktifitas di lingkungan yang bersuhu dingin merupakan salah satu cara terbaik yang dapat dilakukan untuk menjaga dan mempertahankan suhu tubuh agar tetap stabil. Bagi anda yang gemar berpetualang di alam terbuka, anda bisa menggunakan jaket yang dibuat dari kain polar untuk melindungi tubuh dari cuaca dingin.
Sumber : http://www.gillmarine.com/
Kain polar sendiri pada umumnya hampir mirip dengan bahan fleece, hanya saja permukaan bagian luar dan dalam kain polar cenderung hampir sama. Seperti jaket penghangat tubuh pada umumnya, jaket polar ini tentu saja memiliki banyak sekali keunggulan karena memang jaket ini telah didesain khusus untuk melindungi tubuh dari cuaca yang ekstrim.
Sumber : http://www.parlourskatestore.co.uk/
Berikut beberapa keunggulan dari jaket polar yang mungkin belum anda ketahui.
- Jaket yang dibuat dari kain polar memiliki karakteristik lebih hangat jika di bandingkan dengan bahan yang lainnya meski beratnya sama.
- Jaket polar memiliki tekstur yang lembut dibandingkan dengan jaket yang lainnya.
- Jaket polar dapat menghasilkan sirkulasi udara yang baik meski daya serap keringatnya sangat rendah.
- Jaket polar termasuk kedalam jenis jaket yang bersifat elastis sehingga sangat mudah dilipat dan dapat di bawa saat bepergian.
Sumber : http://www.werd.com/
Dibalik sejumlah kelebihan yang telah disebutkan di atas, jaket polar sendiri sebenarnya juga memiliki kelemahan tersendiri. Pasalnya jaket polar tersebut cenderung mudah mengalami kerusakan jika di cuci dalam suhu yang terlalu tinggi. Oleh sebab itulah sahabat Fitinline harus ekstra hati-hati dalam merawat dan membersihkan jaket polar.
Sumber : http://www.gearone.com/
Semoga bermanfaat.
Mencari Kain Polar berkualitas dengan harga murah? Sahabat Fitinline bisa melihat koleksi kain kami Di Sini.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.