Article

Homepage Article Fashion Design 13 Tips Memilih Tas Ransel…

13 Tips Memilih Tas Ransel Baik Dari Segi Desain, Ukuran Maupun Bahan

Pernah berpikir untuk membawa barang dalam jumlah banyak tanpa membawa tas ransel maupun koper?. Hal tersebut tentu akan sangat merepotkan bukan. Karena itulah untuk alasan kemudahan dan kenyamanan penting bagi anda untuk memilih tas ransel yang tepat agar perjalanan anda makin menyenangkan.

Definisi Tas Ransel

Tas ransel dapat didefinisikan sebagai wadah tertutup yang dilindungi oleh dua tali memanjang vertikal melewati bahu dan biasa dipakai di bagian punggung. Sesuai desain dan tujuan pemakaiannya, tas ransel ini pada prinsipnya dirancang untuk memudahkan seseorang dalam membawa sejumlah barang. 

Tas Ransel

Sumber : https://shopee.co.id/

Jauh sebelum digunakan sebagai item pelengkap fashion seperti sekarang, zaman dahulu tas ransel sebenarnya sudah lebih dulu digunakan oleh para pemburu untuk membawa hasil tangkapan mereka lho. Tasnya sendiri terbuat dari kulit binatang yang dijahit sehingga membentuk satu wadah yang solid.

Tas Ransel

Sumber : https://www.voilaleather.com/

Dari yang awalnya hanya digunakan untuk membawa hasil buruan, lambat laun tas ransel mulai beralih fungsi untuk membawa barang-barang yang berat. Sebab seiring berjalannya waktu seseorang pasti akan mengalami kesulitan jika harus membawa barang dengan tas yang biasa saja. 

Tas Ransel

Sumber : https://www.lazada.co.id/

Beberapa fungsi dan manfaat penting yang ditawarkan dari tas ransel pria dan tas ransel wanita diantaranya:

  1. Memberikan kemudahan bagi para penggunanya untuk membawa berbagai macam barang dalam jumlah yang cukup banyak.
  2. Tas berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan sesuatu seperti dompet, smartphone, tab, dokumen dan arsip penting lainnya.
  3. Tas ransel pris dan tas ransel wanita berfungsi sebagai alat penyimpanan barang atau benda penting yang dibawa pada saat berpergian.
  4. Tidak hanya untuk membawa barang-barang keperluan tas juga memiliki fungsi tambahan, yaitu sebagai pelengkap untuk memperindah penampilan anda.
  5. Mempunyai fungsi kegunaan untuk sebuah investasi untuk kaum sosialita yang memang sengaja mengoleksi tas dengan harga yang tinggi dengan merk-merk terkenal.
  6. Tas ransel pria dan tas ransel wanita juga mempunyai fungsi sebuah peluang bisnis, terutama bagi mereka yang memiliki usaha terkait dengan produksi maupun penjualan tas ransel.

Tips Memilih Tas Ransel

Berencana membeli tas ransel untuk keperluan kerja, kuliah atau keperluan lainnya tapi masih bingung harus memilih yang seperti apa?. Untuk memudahkan anda dalam memilih tas ransel berikut kami bagikan beberapa tips sederhana yang bisa anda coba untuk menemukan tas ransel yang berkualitas.

1. Perhatikan Ukuran Tas

Dalam memilih tas ransel, ukuran selalu menjadi faktor penting yang harus diperhatikan. Kalau anda ingin mendapatkan tas yang nyaman di badan sebaiknya pilih ukuran tas ransel yang tepat bergantung untuk keperluan apa tas tersebut akan digunakan. 

  • Jika anda butuh tas ransel pria dan tas ransel wanita untuk membawa banyak barang saat perjalanan jauh maka itu berarti anda perlu tas yang cukup besar.
  • Untuk ke kampus ataupun ke kantor cukup pilih tas ransel yang berukuran medium dan pas dengan badan anda.

Membawa tas yang terlalu besar akan membuat anda terlihat seperti menyeret koper, sebaliknya membawa tas yang terlalu kecil juga akan menyulitkan saat membawa barang-barang yang penting. 

Tas Ransel

Sumber : https://www.lelong.com.my/

2. Pilih Desain Yang Sesuai

Sesuaikan model dan desainnya dengan berbagai faktor seperti usia, warna dan juga selera anda, karena desain dari tas ransel pria dan tas ransel wanita ini secara tidak langsung akan merepresentasikan profesi atau kegiatan anda sehari-hari.

  • Bila anda mencari tas ransel untuk kuliah sebaiknya jangan membawa tas yang terlalu fullcolor dan memiliki desain yang kekanakan. Ubahlah gaya tas andamenjadi lebih dewasa dengan warna yang netral.
  • Khusus bagi anda yang memerlukan tas ransel untuk keperluan bekerja bisa dipilih tas ransel yang berdesain minimalis dan berwarna gelap.

Tas Ransel

Sumber : https://id.aliexpress.com/

3. Perhatikan Bentuk Tas Ransel

Tas ransel yang bagus paling tidak harus memiliki bentuk atau siluet yang menarik. Namun untuk menjamin rasa nyaman saat menggunakannya anda juga harus memastikan bahwa tas itu tidak terlihat buruk saat anda kenakan.

  • Untuk alasan kesehatan pilih tas ransel yang tidak kaku di bagian punggung agar badan anda tidak sakit saat membawa tas.
  • Berikan ruang antara bagian punggung dengan tas ransel agar sirkulasi udara di bagian tersebut tetap bagus.
  • Khusus untuk anda yang bertubuh gemuk, hindari membawa tas ransel yang berbentuk bulat karena hal ini hanya akan membuat anda makin gemuk.

Tas Ransel

Sumber : https://www.blanja.com/

4.    Pilih Bahan Yang Kuat dan Ringan

Untuk mendukung aktifitas anda yang super padat sebisa mungkin pilih tas yang berbahan kuat namun tetap terasa ringan ketika dibawa bepergian.

  • Pentingnya memilih ransel yang kuat yaitu supaya tidak cepat rusak jika digunakan untuk membawa beban berat.
  • Dengan memilih bahan yang ringan maka dalam mengenakannya anda akan tetap merasa nyaman dan tidak merasa terbebani saat membawanya.

Berbicara mengenai jenis kainnya, kain suede, kain parasut, kain cordura, kain taslan, kain kanvas dan kain dinir merupakan beberapa jenis bahan kain berkualitas yang banyak digunakan untuk membuat tas ransel.

1. Kain Cordura

Kain cordura merupakan sejenis bahan kain premium yang memiliki daya tahan tinggi terhadap abrasi, tidak mudah lecet, dan tahan air sehingga sangat sesuai jika digunakan sebagai bahan tas.

2. Kain Taslan

Kain taslan merupakan salah satu jenis bahan kain yang terbuat dari serat sintetis berkualitas tinggi. Meski pada awalnya hanya digunakan untuk membuat jaket, kini kain taslan juga mulai digunakan untuk membuat tas ransel mini.

3. Kain Kanvas

Kain kanvas yang sangat sesuai untuk dijadikan kerajinan tas yaitu berupa kain kanvas terpal, kain kanvas marsoto yang cukup tebal dengan tekstur salur serta kain kanvas sueding yang memiliki lapisan sedikit berbulu pada bagian atasnya.

4. Kain Dinir

Sesuai komposisi penyusunnya kain dinir bisa dikatakan sebagai bahan tas yang memiliki karakteristik lembut dan fleksibel, namun sangat kuat. Lapisan anti air yang terdapat pada kain dinir juga mampu menahan air agar rembes ke dalam tas.

5. Kain Suede

Kain suede merupakan sejenis bahan kulit yang memiliki bulu-bulu halus pada bagian permukaannya. Bahan suede yang sangat mirip dengan bahan beludru namun lebih kuat mampu membuat tampilan tas menjadi lebih mewah dan cantik.

Mencari alternatif bahan suede yang lebih tahan lama, tahan noda dan tahan air sebagai bahan utama pembuatan tas?. Anda dapat menggunakan Kain Double Suede dan Bahan Real Suede yang diproduksi dari bahan kulit sintetis.

5. Periksa Banyaknya Ruang Yang Tersedia

Bila anda termasuk orang yang suka membawa banyak barang di dalam tas, sebaiknya pilih tas ransel yang memiliki banyak ruang penyimpanan di dalamnya. Dengan memilih tas yang memiliki kompartemen di dalamnya barang-barang anda akan jadi lebih rapi dan tidak berantakan.

  • Sekat dan kantong pada tas ransel minimal harus dibuat menggunakan bahan material yang kuat dan lembut.
  • Khusus untuk tas ransel yang didesain sebagai tas laptop pastikan di bagian dalamnya memiliki sekat dan tempat penyimpanan charger.

Tas Ransel

Sumber : https://www.laptopmag.com/

6. Periksa Bantalan Alas Punggung

Demi memenuhi kebutuhan pengguna tas ransel, pada alas punggung biasanya akan ditambahkan variasi busa atau bantalan alas punggung. Fungsi utama dari bantalan tersebut diantaranya:

  • Memberikan kenyamanan pada pengguna.
  • Meredam tekanan yang timbul akibat beban bawaan.
  • Mengurangi rasa nyeri pada punggung pengguna serta mencegah cedera otot khususnya bagian pundak dan leher.

Untuk menjaga posisi tulang belakang agar tetap ideal dan mengurangi dampak penyakit kifosis, penempatan busa pun harus tepat berada pada bagian tubuh yang longgar (tidak menyentuh alas punggung tas).

7. Kualitas Tali Tas Ransel

Teliti dengan seksama kualitas tali tapi tas yang lazimnya disebut dengan nama  webbing agar tas yang anda miliki tetap awet dan dapat digunakan sebagaimana mestinya. Usahakan pula memilih tas dengan bantalan bahu yang tebal dan lembut supaya nyaman digunakan.

  • Posisi yang baik pada saat tas disandang di bahu adalah badan tas tepat berada di punggung, tidak turun  ke  arah  bawah-belakang.  
  • Dengan  titik  berat  tas  tersebar  merata  ke  permukaan  bahu  hingga punggung dan pengguna tetap nyaman menggunakan tas.

Berdasarkan bahan dasar yang digunakan untuk membuatnya, webbing tas sendiri pada dasarnya dapat dikelompokkan kedalam 3 macam varian. Mulai dari webbing katun, webbing nylon, hingga webbing polyester.

a. Webbing Katun

Webbing tas yang dibuat dari bahan katun umumnya memiliki karakteristik yang cenderung lebih lembut dan tebal saat di pegang. 

  • Webbing katun mempunyai masa yang lebih berat dari pada webbing nylon.
  • Meski tebal dan berat webbing katun ini pada dasarnya memiliki tekstur empuk dan mudah untuk dijahit.
  • Dari segi harga webbing katun sedikit lebih mahal dari webbing nylon.

b. Webbing Nylon

Seperti halnya webbing katun, webbing nilon pada dasarnya juga tersedia dalam berbagai variasi warna dan ukuran yang beragam. Hanya saja karakteristik bahannya cenderung tipis, ringan, dan gampang terurai.

  • Webbing nylon umumnya memiliki harga jual yang jauh lebih murah dibandingkan webbing katun.
  • Meski terbilang murah tetapi webbing ini relatif lebih awet dan efisien untuk membuat tas.

c. Webbing Polyester

Webbing polyester termasuk kedalam jenis bahan tali tas yang serat benangnya tidak mudah terurai dan dapat dijumpai dalam berbagai tingkat ketebalan. Beberapa ada yang tipis namun ada juga yang tebal dan empuk saat dijahit.

8. Pilih Tas Yang Memiliki Rain Cover

Pastikan tas yang anda pilih dilengkapi dengan rain cover, sehingga bila terkena hujan air tidak akan merembes dan mengenai bagian dalam tas. Raincover sendiri merupakan pakaian pelindung tas yang dibuat dari bahan kain yang kedap air seperti taslan dan parasut.

Tas Ransel

Sumber : https://www.indiamart.com/

9. Kualitas Jahitan Tas Ransel

Untuk memastikan bahwa tas ransel yang anda beli memang benar-benar berkualitas baik perhatikan bentuk jahitannya. Tas ransel pria dan tas ransel wanita yang bagus seharusnya dijahit dengan rapi, tidak ada benang yang putus dan resletingnya benar-benar kuat.

  • Jahitan tas ransel yang berkualitas bagus memiliki ciri-ciri yang halus dan rapi, tidak melenceng,  tidak loncat dan tidak mengkerut.
  • Semakin kecil stik yang digunakan maka semakin halus juga hasil jahitannya.
  • Semakin banyak jumlah kerapatannya jahitannya maka semakin bagus kualitasnya.
  • Menggunakan material yang berkualitas tinggi, baik untuk bahan kain, benang, resleting, maupun pelengkap tas ransel lainnya.
  • Pada bagian yang tampak dari luar seperti resleting dan kantong pemasangannya harus presisi.

10. Periksa Kualitas Resleting

Selain resleting yang terpasang pada tas penempatannya harus presisi anda juga harus memeriksa dengan teliti kualitas resleting itu sendiri. Beberapa faktor penting yang menjadi penentu kualitas resleting tas diantaranya:

  • Resleting harus dibuat dari material yang kokoh dan bagus.
  • Slider yang terdapat pada resleting mudah untuk digerakkan saat anda hendak membuka dan menutup resleting tas.

11. Periksa Kunci Pengaman Tas

Keamanan dalam sebuah tas ransel sangat penting, terutama ketika membawa barang-barang yang berharga. Karena alasan itulah memilih tas ransel yang dilengkapi dengan tambahan gembok atau alat pelindung juga layak untuk anda jadikan sebagai bahan pertimbangan.

12. Harga Tas Ransel

Biasakan untuk membeli tas ranselyang benar-benar berkualitas baik sehingga anda tidak asal membeli tas karena harganya murah. Kalau anda ingin mendapatkan tas ransel yang berkualitas tapi dari segi harga tetap terjangkau jangan terburu-buru saat memilih, anda bisa bandingkan dulu dengan produk sejenis.

13. Pilih Yang Memiliki Tali Pinggang

Sebagai tambahan pilih tas ransel yang dilengkapi dengan tali untuk diikatkan pada bagian pinggang. Tali ini dapat difungsikan untuk membagi beban yang berada di bagian punggung agar penyebarannya lebih merata dan tidak hanya terpusat pada satu bagian tubuh saja.

Setelah menemukan tas yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan anda, jangan lupa untuk merawat tas tersebut dengan cara yang baik dan benar ya. Sebab meski dikenal sebagai tas yang praktis dan mampu menampung banyak barang faktanya tidak semua tas ransel mampu menopang berat yang berlebih.

  1. Ketika menggunakan tas ransel jangan sampai anda membawa banyak barang yang melebihi kapasitas tas.
  2. Patuhi batasan beban yang disarankan oleh produsen jika anda tidak ingin membuat tas ransel yang anda miliki cepat rusak terutama di bagian talinya.
  3. Biasakan untuk membersihkan tas secara rutin minimal tiga bulan sekali. Jika tidak yang ada tas anda akan terlihat sangat kotor dan lusuh.
  4. Bergantung pada jenis bahan yang digunakan untuk membuatnya prosedur pencucian tas ransel biasanya juga berbeda-beda jadi jangan sampai salah cuci.
  5. Hindari menumpuk tas dengan posisi tertidur karena akan merusak bentuk asli tas dan membuat tas jadi mudah rusak.
  6. Jika tidak sedang dikenakan isi bagian dalam tas ransel dengan kertas yang diremas-remas atau bantalan khusus yang kini banyak dijual di pasaran.
  7. Perhatikan tempat penyimpanan tas ransel saat sedang tidak dipakai. Pastikan lokasi penyimpanannya tidak basah atau lembap karena bisa memicu timbulnya jamur.
  8. Untuk menyerap kelembapan udara terutama di bagian dalam tas sisipkan silica gel pada setiap kantong tas.

Demikian pembahasan singkat mengenai tips memilih dan merawat tas ransel yang dapat kami bagikan untuk anda. Kalau sahabat Fitinline mau tahu lebih banyak tentang tips dan trik seputar fashion yang tidak kalah seru simak terus artikel dari kami ya.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.