Article

Homepage Article Fashion Design 10 Model Jaket Anak Yang…

10 Model Jaket Anak Yang Populer dan Stylish

Selain melindungi tubuh anak dari hujan, angin dan cuaca dingin, jaket juga bisa dijadikan sebagai salah satu pelengkap gaya penampilan anak. Namun sebelum menentukan jaket mana yang cocok untuk anak-anak, kenali dahulu yuk model jaket yang bagus dan nyaman digunakan oleh anak-anak.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Jaket Anak

Jaket anak merupakan sejenis pakaian luar yang dirancang khusus untuk melindungi anak-anak dari cuaca dingin, angin atau hujan. Selain melindungi tubuh dari cuaca, jaket anak juga menjadi bagian penting dalam melengkapi gaya berpakaian sehari-hari.

  • Jaket anak hadir dalam berbagai model, bahan dan ukuran yang disesuaikan dengan kebutuhan dan selera anak-anak.
  • Jaket anak biasanya dibuat dari bahan yang nyaman, seperti katun, fleece atau poliester.
  • Jaket anak umumnya memiliki desain yang ceria, penuh warna dan sering kali dihiasi dengan karakter kartun, motif lucu atau pola yang menarik perhatian anak-anak.

Model Jaket Anak-Anak

Untuk pilihan modelnya jaket anak sendiri umumnya juga dapat dijumpai dalam berbagai desain yang berbeda-beda. Berikut adalah beberapa contoh model jaket anak yang bisa kamu pilih untuk melindungi dan menjaga tubuh si kecil agar tetap hangat di saat cuaca dingin.

1. Jaket Bomber

Pertama ada jaket bomber yang memiliki desain simpel dan sporty yakni cenderung bulky dengan potongan pendek dan kerah elastis.

  • Jaket bomber biasanya tersedia dalam warna-warna cerah atau dengan motif menarik.
  • Jaket bomber cocok untuk anak yang aktif dan mudah dipadukan dengan berbagai pakaian.

Model Jaket Anak

Sumber : https://www.dhgate.com/

2. Jaket Parka

Kedua ada jaket parka yang memiliki ukuran cukup panjang, sering dilengkapi dengan hoodie berbulu dan punya banyak kantong yang menambah fungsionalitas jaket.

Model Jaket Anak

Sumber : https://www.laredoute.ch/

3. Jaket Denim

Ketiga ada jaket denim yang memiliki gaya klasik dan tersedia dalam berbagai warna, mulai dari biru hingga hitam. Untuk memberikan tampilan kasual yang stylish pada anak-anak, jaket denim ini cocok dipadukan dengan kaus atau baju lainnya.

Model Jaket Anak

Sumber : https://www.walmart.com/

4. Jaket Hoodie

Keempat ada jaket hoodie berbahan katun atau fleece yang nyaman dan multifungsi.

  • Jaket hoodie cocok digunakan pelengkap gaya sehari-hari terutama saat anak beraktivitas di luar ruangan.
  • Jaket hoodie biasanya memiliki kantong depan dan tudung kepala yang memberikan tampilan sporty dan kasual.

Model Jaket Anak

Sumber : https://pl.aliexpress.com/

5. Jaket Puffer

Kelima ada jaket puffer dengan isian tebal yang sangat cocok digunakan untuk memberikan kenyamanan ekstra pada tubuh anak saat cuaca dingin.

Model Jaket Anak

Sumber : https://id.pinterest.com/

6. Jaket Windbreaker

Keenam ada jaket windbreaker yang ringan dan cocok digunakan untuk aktivitas luar ruangan atau cuaca berangin. Dengan warna-warnanya yang cerah dan pola yang menarik, jaket windbreaker kini menjadi jaket yang populer di kalangan anak-anak.

Model Jaket Anak

Sumber : https://www.amazon.in/

7. Jaket Kulit Imitasi

Ketujuh ada jaket kulit imitasi yang memberikan tampilan edgy dan keren pada anak-anak. Dengan desainnya yang mirip biker jacket atau jaket motor, jaket kulit imitasi dapat memberikan sentuhan unik dan beda pada tampilan anak-anak.

Model Jaket Anak

Sumber : https://bijoububs.com/

8. Jaket Shearling Anak

Kedelapan ada jaket shearling anak yang memiliki kemiripan dengan jaket shearling dewasa, yakni memiliki lapisan bulu yang lembut di bagian dalam dan desain klasik di luar.

  • Jaket shearling cocok dipakai untuk cuaca yang sangat dingin.
  • Jaket shearling dapat memberikan tampilan yang elegan namun tetap hangat.

Model Jaket Anak

Sumber : https://elegantbaby.com/

9. Jaket Varsity

Kesembilan ada jaket varsity anak yang cocok dipadukan dengan berbagai gaya kasual dan semi-kasual mulai dari aktivitas sehari-hari, sekolah atau acara santai.

Model Jaket Anak

Sumber : https://man-cub.com/

10. Jaket Sherpa Anak

Kesepuluh ada jaket sherpa anak yang punya ciri khas berbulu di bagian luar jaket. Dengan tampilannya yang keren dan kemampuannya yang sangat baik dalam memberikan perlindungan pada tubuh, jaket ini sangat cocok digunakan untuk berbagai kegiatan di luar ruangan.

Model Jaket Anak

Sumber : https://www.gerberchildrenswear.com/

Tips Memilih Jaket Anak

Dengan tetap mempertimbangkan kenyamanan dan fungsionalitas jaket anak, perhatikan pula beberapa hal berikut agar kamu tidak salah pilih jaket anak.

  • Pilih jaket anak yang bahannya nyaman dan sesuai dengan kondisi cuaca.
  • Perhatikan kemudahan perawatan jaket anak dengan cara memeriksa petunjuk perawatan yang tertera pada label jaket (apakah jaket anak bisa dicuci mesin atau tidak).
  • Warna jaket yang cerah dan motif yang sesuai dengan karakter favorit anak, biasanya lebih disukai anak-anak dan membuat mereka lebih bersemangat memakai jaket.
  • Pastikan jaket memiliki saku dan penutup yang aman seperti resleting atau kancing, untuk menjaga kenyamanan dan keamanan anak saat memakainya.

Kesimpulan

Itu dia sepuluh rekomendasi model jaket yang bisa kamu pilih untuk anak-anak. Semoga informasi yang kami bagikan bisa memberi kemudahan buat kamu untuk menemukan model jaket yang paling sesuai dengan selera dan kebutuhan anak ya.

Butuh bahan kain berkualitas dengan harga murah untuk membuat jaket anak?. Sebagai bahan pertimbangan yuk intip koleksi bahan Bahan Jaket Fleece, Bahan Jaket Baby Terry dan berbagai Bahan Jaket terbaik lainnya di katalog kami.

Download juga Pola Jaket Hoodie Anak siap pakai dari kami kalau kamu ingin membuat jaket anak sendiri dengan pola yang sudah jadi.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.