Sebagai salah satu bahan pakaian, kain linen dapat diklasifikasikan kedalam jenis kain yang memiliki karakteristik cukup istimewa. Bagaimana tidak, bahan kain yang dibuat dari serat alami tumbuhan rami ini nyatanya memiliki tekstur yang sangat halus jika disentuh dan agak berkilau.
Sumber : http://global.rakuten.com/
Kain linen yang dihasilkan dari olahan serat rami bisa disebut sebagai kain pertama yang dikenal sepanjang sejarah peradaban manusia. Hal tersebut diperkuat dengan fakta bahwa serat linen merupakan serat pertama kali yang digunakan oleh manusia sebagai bahan dasar pembuatan kain.
Sumber : http://www.laurelleaffarm.com/
Tidak seperti bahan kain pada umumnya, kain linen yang biasa digunakan sebagai bahan pakaian sebenarnya memiliki karakteristik dan keunikan tersendiri yang membedakannya dengan jenis bahan kain lainnya. Untuk lebih jelasnya sahabat Fitinline bisa menyimak pembahasan berikut ini.
Sumber : http://thecrockerybarn.co.uk/
- Linen yang berkualitas tinggi memiliki permukaan yang sangat halus dan rapi.
- Kain linen sangat identik dengan warna putih, sedikit pucat dan natural.
- Serat kain linen lebih rentan hancur dan tidak mampu bertahan lama jika dididihkan dengan alkali, bubuk pemutih dan bahan oksidasi lainnya.
- Kain linen termasuk kedalam golongan serat terkuat jika dibandingkan dengan serat alami jenis lain. Permukaan kain linen terlihat berkilau dan memiliki ketebalan yang konsisten.
- Kain linen memiliki elastisitas yang buruk sehingga sangat mudah mengkerut dan mudah kusut.
- Semakin sering dicuci permukaan kain linen akan menjadi semakin lembut, namun jika tidak dirawat dengan baik juga bisa rusak dan terlihat kurang menarik.
- Pakaian yang terbuat dari bahan linen tidak hanya halus, mengkilap dan terlihat mahal tapi juga tidak mudah kotor.
- Bahan linen akan terasa sangat sejuk saat dikenakan didaerah yang bersuhu panas dan akan bersifat menghangatkan ketika cuaca dingin.
- Jika dilipat pada bagian yang sama secara berulang akan meninggalkan bekas lipatan yang tajam, akibatnya kain linen akan menjadi mudah sobek.
- Kain linen bisa rusak karena jamur, keringat dan pemutih sehingga membutuhkan perawatan yang tinggi.
Sumber : http://www.freeindex.co.uk/
Karena mudah mengkerut dan mudah kusut, kain linen harus selalu dirawat dan setrika dengan sangat hati-hati supaya serat kainnya tetap terjaga dengan baik. Untuk mengetahui cara paling tepat yang dapat dilakukan dalam merawat kain linen sahabat Fitinline bisa menyimak pembahasan mengenai Tips Sederhana Merawat Kain Linen.
Sumber : http://www.thefreshloaf.com/
Semoga bermanfaat.
Mencari Kain Linen berkualitas dengan harga murah? Sahabat Fitinline bisa melihat koleksinya Di Sini.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.