Article

Homepage Article Fashion Design Tampil Lebih Fashionable…

Tampil Lebih Fashionable Dengan Harem Pants

Harem pants yang didesain longgar di bagian paha dan menyempit di bagian kaki termasuk ke dalam jenis celana super nyaman yang dapat dikenakan dalam banyak acara. Buat anda yang tertarik untuk mengenakan harem pants, cari tahu lebih dulu keistimewaan jenis celana yang satu ini yuk.

Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:

Sekilas Tentang Harem Pants

Harem Pants termasuk ke dalam jenis celana yang memiliki potongan cukup unik yakni cenderung longgar di bagian pinggul dan paha, namun menyempit di bagian mata kaki.

  • Khusus di negara Arab dan Timur Tengah, harem pants biasanya banyak dipakai oleh para saudagar.
  • Harem pants juga dikenal sebagai kostum belly dancing atau penari perut di Timur Tengah.
  • Sementara di Amerika dan Eropa Barat harem Pants mulai populer ketika Paul Poiret seorang designer asal Perancis mulai mengadopsi gaya oriental dan persia kedalam koleksi rancangannya ditahun 1909.

Perkembangan Model Harem Pants

Dengan tetap mempertahankan bentuk aslinya yang menyempit pada pergelangan kaki, dari masa ke masa harem pants pants berikutnya mulai dimodifikasi kedalam bentuk yang lebih modis dan elegan.

  • Modifikasi harem pants terletak pada bentuknya yang tidak melulu gombrong di bagian atas serta menyempit di bagian mata kaki saja.
  • Beberapa ada yang bagian atasnya dibuat tidak terlalu gombrong namun ada juga yang dimodifikasi di bagian pinggul.
  • Selain itu pada beberapa jenis harem pants terdapat pula lipitan di bagian depan dan kantong di sisi kiri dan kanan yang menyerupai bentuk balon.
  • Bisa juga ditambahkan aksesori seperti ikat pinggang untuk mempercantik tampilan harem pants agar terlihat makin menarik.

Harem Pants

Sumber : https://www.aliexpress.com/

Yang pasti model celana ini umumnya memilliki ciri tegas yakni bersiluet kontras antara bagian atas dan bawah, hanya saja terdapat variasi ukuran longgar dan sempitnya. Adapun yang tak kalah penting dari celana harem adalah jenis bahan yang digunakan.

Bahan Dasar Harem Pants

Terkait dengan bahan kain yang dapat digunakan untuk memubatnya, harem pants sendiri secara umum dapat dibuat dari bahan kain apapun asal nyaman dipakai dan tidak membatasi ruang gerak pemakainya. Beberapa jenis bahan kain yang dimaksud diantaranya:

1. Bahan Kaos

Bahan kaos atau jersey sering dipakai untuk harem pants karena kelihatan lebih santai. Dengan karakteristik kainnya yang sangat fleksibel, bahan kaos ini juga dapat diandalkan sebagai pelengkap gaya penampilan sebari-hari saat beraktifitas di rumah.

Harem Pants

Sumber : https://www.aliexpress.com/

Butuh bahan kaos berkualitas dengan harga murah untuk membuat harem pants?. Sebagai bahan pertimbangan anda bisa melihat-lihat dulu koleksi Bahan Kaos yang kami miliki.

2. Kain Satin

Kain satin termasuk ke dalam jenis bahan kain yang ditenun menggunakan teknik anyaman satin sehingga pada salah satu permukaan kain terlihat mengkilap.

  • Harem pants berbahan satin kerap dikenakan pada acara-acara formal karena memberikan tampilan yang lebih berkilau dan elegan.
  • Harem pants berbahan satin juga cocok dipakai untuk outfit ke acara pesta karena memiliki sifat bahan yang mengkilat dan mewah.

Harem Pants

Sumber : https://www.alibaba.com/

Butuh bahan kain satin berkualitas dengan harga murah untuk membuat harem pants?. Sebagai bahan pertimbangan anda bisa melihat-lihat dulu koleksi Kain Satin Silk, Kain Satin Velvet dan Kain Satin Roberto Cavali  yang kami miliki.

3. Bahan Semi Jeans

Bahan semi jeans merupakan sejenis bahan yang tampilan fisiknya sangat mirip dengan bahan denim, tetapi jika diperhatikan secara detail memiliki tekstur dan tingkat ketebalan yang berbeda.

  • Harem pants yang dibuat dari kain ini bisa dikenakan dalam berbagai acara, baik itu yang sifatnya formal  maupun casual, bergantung bagaimana anda memadupadankannya dengan baju atasan.
  • Kesan yang ditampilkan dari harem pants berbahan semi jeans umumnya terkesan jauh lebih modis dan feminim.

Harem Pants

Sumber : https://poshmark.com/

4. Kain Rayon

Kain rayon merupakan sejenis kain semi sintetis yang dihasilkan dari regenerasi serat selulosa. Beberapa karakteristik paling khas dari kain rayon yang mudah untuk dikenali diantaranya:

  • Kain rayon memiliki daya serap keringat yang tinggi seperti kain katun.
  • Tekstur dan permukaan kain rayon cenderung halus dan lembut di kulit.
  • Kain rayon sangat nyaman dipakai dan mudah untuk diwarnai.
  • Tampilan bahan kain rayon umumnya juga sangat cerah.
  • Kilau alami kain rayon terbilang cukup tinggi dan cenderung licin menyerupai sutra.

Harem Pants

Sumber : https://www.etsy.com/

5. Kain Linen

Kain linen dapat diklasifikasikan kedalam jenis bahan kain yang memiliki karakteristik cukup istimewa karena teksturnya sangat halus jika disentuh dan agak berkilau.

  • Kain linen berkualitas tinggi umumnya memiliki permukaan yang sangat halus dan rapi.
  • Kain linen termasuk kedalam golongan kain yang sangat kuat dibandingkan kain berbahan serat alami jenis lain.
  • Permukaan kain linen terlihat berkilau dan memiliki ketebalan yang konsisten.
  • Semakin sering dicuci permukaan kain linen akan menjadi semakin lembut.
  • Kain linen bersifat menyejukkan saat panas dan akan bersifat menghangatkan ketika cuaca dingin.

Harem Pants

Sumber : https://id.pinterest.com/

Butuh bahan kain linen berkualitas dengan harga murah untuk membuat harem pants?. Sebagai bahan pertimbangan anda bisa melihat-lihat dulu koleksi Kain Linen Rami (NGR) yang kami miliki.

6. Kain Katun

Kain katun merupakan sejenis kain yang biasa dibuat dari serat alami yakni serat cotton. Sebagai bahan dasar  pembuatan celana wanita kain katun umumnya memiliki tekstur yang halus, lembut serta kuat dan tahan lama.

Keistimewaan Harem Pants

Sebagai pelengkap gaya penampilan wanita yang modis dan stylish harem pants sendiri pada prinsipnya juga memiliki keistimewaan tersendiri karena dapat dipakai untuk menyamarkan bentuk tubuh seseorang sehingga terlihat lebih proporsional.

  • Bagi wanita yang bertubuh kurus harem pants dapat dijadikan outfit andalan karena bisa memberi efek berisi pada penampilan.
  • Bagi wanita yang bertubuh curvy atau berpinggul besar, harem pants yang dimodifikasi juga bisa membuat seseorang terlihat lebih ramping.

Padupadan Harem Pants

Tertarik untuk mengenakan harem pants sebagai outfit andalan anda saat menghadiri acara yang bersifat casual maupun formal tapi masih bingung menentukan padupadannya?. Sebagai referensi mungkin anda bisa mencontek beberapa tips berikut.

  • Kenakan harem pants dengan baju blus wanita untuk pelengkap gaya penampilan yang lebih formal.
  • Kombinasikan harem pants dengan kaos, tanktop dan crop top untuk kesempatan yang lebih casual.
  • Kalau untuk ke pesta anda bisa memadukan harem pants dengan atasan warna hitam dan juga blazer.

Untuk anda yang mau tampil aman, anda bisa memilih harem pants yang bergaya simpel dan bernuansa lembut. Sementara kalau anda ingin mencoba tampil sedikit berani, anda bisa memilih harem pants yang bermotif lucu seperti polkadot, garis-garis dan bermotif abstrak.

Kesimpulan

Demikian pembahasan singkat mengenai keistimewaan harem pants, bahan harem pants beserta tips padupadannya yang bisa anda coba. Semoga informasi yang kami bagikan bisa menginspirasi anda untuk lebih berani bereksperimen dalam memilih dan memadupadankan harem pants.

Semoga bermanfaat.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.