Article

Homepage Article Fashion Muslim Perbedaan Abaya dan Kaftan

Perbedaan Abaya dan Kaftan

Kaftan dan abaya merupakan sejenis busana wanita berukuran longgar yang begitu diminati oleh seluruh lapisan masyarakat dewasa ini. Meski keduanya sama-sama berbentuk gaun panjang namun kaftan dan abaya sendiri sebenarnya merupakan dua jenis busana yang berbeda. Lantas hal-hal apa saja yang membedakannya?

Perbedaan Abaya dan Kaftan

Sumber : http://www.aliexpress.com/

Bagi sebagian besar masyarakat, abaya dianggap sebagai salah satu model busana yang identik dengan acara-acara religi seperti puasa dan lebaran. Itulah alasan mengapa model abaya tradisional biasanya memiliki siluet lurus dan hanya didesain dalam warna hitam, tanpa payet, tanpa bordir, dan tanpa motif. 

Perbedaan Abaya dan Kaftan

Sumber : https://www.sheikha-shopping.com/

Sejalan dengan perkembangan dunia mode, warna hitam pada abaya yang terkesan minimalis kemudian mulai diadaptasi oleh para desainer untuk menciptakan busana yang lebih modern sesuai trend masa kini. Itulah mengapa model abaya yang berkembang beberapa tahun belakangan memiliki tampilan yang cenderung lebih cantik dengan hiasan tatanan payet dan bordir. 

Perbedaan Abaya dan Kaftan

Sumber : http://ilovehishmatheblog.blogspot.co.id/

Meski demikian bentuk dasar dan modelnya tetap mempertahankan potongan abaya terdahulu yang memiliki ciri khas bersiluet lurus, melebar, longgar dan terkesan sangat sederhana. Untuk mempercantik tampilan abaya beberapa fashion desainer bahkan juga menambahkan hoodie atau penutup kepala dan juga aplikasi cape sebagai aksen.

Perbedaan Abaya dan Kaftan

Sumber : http://abayazaylila.com/

Berbeda dengan abaya, kaftan merupakan variasi dari jenis tunik. Busana bergaya timur tengah ini sebagian besar diciptakan dalam warna yang lebih bervariasi dan cenderung glamour karena terdapat tambahan payet atau bordir di bagian dada, pinggang maupun garis tangannya. Berdasarkan desain dasarnya kaftan sendiri umumnya memiliki bentuk kotak.

Perbedaan Abaya dan Kaftan

Sumber : http://www.aliexpress.com/

Tetapi ada pula yang dimodifikasi dan diberi tambahan efek kerut (draperi) pada bagian pinggang untuk memberikan siluet yang lebih menarik pada tampilan pemakainya. Bahan kain yang dapat digunakan untuk membuat kaftan sendiri sangat beragam dan dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan pemakainya. Mulai dari jenis kain berbahan ringan seperti silk, chiffon, hingga kain katun.

Perbedaan Abaya dan Kaftan

Sumber : http://www.aliexpress.com/

Semoga bermanfaat.

Butuh bahan kain wolvis untuk membuat busana muslim? Sahabat Fitinline bisa mendapatkannya Di Sini.

Comments 0

Leave a Comment
Belum ada komentar untuk saat ini.

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.