Kain katun lawn yang biasa disebut sebagai sutranya kain katun merupakan salah satu jenis kain tekstil yang diproses dari benang kapas terbaik. Benang atau serat kapas tersebut disisir sehingga menyisakan serat tipis yang lembut dan sedikit berkilau. Setelah melewati serangkaian proses yang cukup panjang, kain katun lawn dapat diprint atau dibiarkan polos begitu saja.
Sumber : http://www.textileexpressfabrics.co.uk
Secara garis besar kain katun lawn memiliki sifat yang sama seperti halnya kain sutra. Hampir tidak memiliki tekstur, sangat lembut, dan ringan sehingga memerlukan lining pada bagian dalam saat digunakan untuk membuat produk pakaian. Hal ini dikarenakan tenunan benangnya yang kurang padat.
Sumber : http://www.utsavpedia.com
Sebelum dijahit menjadi produk pakaian, kain katun lawn juga perlu direndam dan dikeringkan terlebih dahulu karena dikhawatirkan akan mengalami penyusutan.
Sumber : http://www.aliexpress.com
Sumber : http://ishareimage.com/
Karakteristiknya yang dingin, ringan, dan nyaman saat dikenakan, sangat sesuai jika digunakan untuk membuat berbagai jenis baju kurung, syal, blus, rok dan gaun untuk orang dewasa hingga anak-anak.
Sumber : https://www.etsy.com
Tertarik untuk berbelanja kain katun lawn? Sahabat Fitinline bisa mendapatkannya di toko kain terpercaya yang menjual berbagai macam kain untuk keperluan sandang dan produk desain fashion lainnya.
Semoga artikel hari ini bisa menambah pengetahuan Sahabat Fitinline mengenai jenis kain tekstil. Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.