Article

Homepage Article Kain 3 Jenis Kain Neoprene Yang…

3 Jenis Kain Neoprene Yang Mungkin Belum Anda Ketahui

Pernah menjumpai produk berbahan kain neoprene sebelumnya?. Kain neoprene pada dasarnya termasuk kedalam jenis kain berserat halus dan lembut yang di kenal juga dengan nama scuba. 

Kain Neoprene

Sumber : https://www.fabricwholesaledirect.com/

Tidak hanya bersifat lembut, tahan air dan elastis, tetapi kain neoprene ini juga mampu menahan hawa dingin dan memberikan rasa hangat terhadap tubuh pemakainya ketika digunakan sebagai bahan pakaian selam (diving suit) dan pelengkap kegiatan lain yang dilakukan di wilayah perairan. 

Kain Neoprene

Sumber : https://www.aliexpress.com/

Meski pada awalnya hanya digunakan untuk membuat baju selam, namun tahukah anda jika pada perkembangannya kain neoprene ini ternyata juga mulai digunakan sebagai bahan tas dan beberapa produk pelengkap kebutuhan fashion lainnya.

Kain Neoprene

Sumber : https://id.aliexpress.com/   

Berdasarkan desain dan tujuan pemakaiannya setidaknya dikenal tiga jenis neoprene yang dapat di jumpai di pasaran. Jenis kain yang dimaksud biasa disebut dengan nama CR, SBR, dan CS.

CR - Chloroprene Karet (100% Neoprene)

CR atau chloroprene karet  biasa diaplikasikan sebagai bahan pembuatan pakaian selam, setelan surfing atau selancar air, jas wader, sarung tangan dan aksesoris menyelam lainnya.

SBR - Styrene Butadiene Rubber

Styrene butadiene rubber atau biasa disingkat dengan SBR merupakan jenis neoprene yang biasa diaplikasikan sebagai baju olahraga, pelengkap kebutuhan medis, tas laptop, dan tas ponsel.

CVS - Kombinasi 30% CR Neoprene SBR 70%

Seperti halnya CR (Chloroprene Karet), CVS yang dibuat dari kombinasi 30% CR dan 70% SBR biasanya juga diaplikasikan sebagai bahan pakaian selam, setelan surfing atau selancar air, jas wader, dan sarung tangan.

Kain Neoprene

Sumber : http://www.sunforte.com/

Kain Neoprene

Sumber : http://sell.pakuya.com/

Semoga bermanfaat.

Mencari kain neoprene berkualitas dengan harga murah untuk membuat tas?. Sahabat Fitinline bisa melihat koleksi kain kami Di Sini.

Kain Neoprene

Comments 1

Leave a Comment
1

Yuyu Wahyudin

3 years ago
Sy perlu neopren spon tanpa lapis kain, apa bisa di bantu, wa sy 081313140885

Send Comment

Anda harus terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.