Butuh rekomendasi bahan kain yang memiliki tekstur cukup unik tapi dari segi kualitas bahan tetap nyaman digunakan sebagai bahan pakaian?. Sebagai referensi mungkin anda bisa memilih kain ceruti premium yang mirip chiffon dan memiliki tekstur crepe yang halus.
Beberapa point penting yang akan dibahas dalam artikel ini diantaranya:
- Sekilas Tentang Kain Ceruti Premium
- Keunggulan Kain Ceruti Premium
- Kegunaan Kain Ceruti Premium
- Kesimpulan
Sekilas Tentang Kain Ceruti Premium
Kain ceruti premium yang dikenal pula dengan nama lain babydoll premium merupakan salah satu jenis bahan kain yang memiliki ciri khas seperti chiffon tetapi kontur atau permukaan bahannya cenderung mirip dengan kulit jeruk yang memiliki bintik-bintik halus berukuran kecil.
Sumber : https://fitinline.com/
Sebagai salah satu bahan pembuatan pakaian yang cukup populer, kain ceruti premium sendiri dipasaran dapat dijumpai dalam bentuk polos dan juga bermotif. Misalnya saja motif gambar bunga-bunga yang cantik dan motif polkadot yang tampak seperti bulatan-bulatan teratur.
Keunggulan Kain Ceruti Premium
Seperti layaknya kain chiffon yang biasa digunakan sebagai bahan blus, dress dan model busana lain, kain ceruti premium ini ada prinsipnya juga menawarkan banyak keunggulan. Beberapa diantaranya:
1. Teksturnya Unik dan Menarik
Kain ceruti premium memiliki tampilan yang sangat khas yakni permukaannya tampak seperti kulit jeruk yang juga dimiliki kain ceruti pada umumnya.
2. Bahannya Tergolong Halus
Kain ceruti premium tergolong ke dalam jenis kain yang halus ketika diraba dengan permukaan tangan jadi cukup nyaman digunakan meski permukaannya terlihat seperti ada butiran pasir.
3. Ringan dan Jatuhnya Bagus
Kain ceruti premium termasuk ke dalam jenis bahan kain yang ringan seperti layaknya kain chiffon. Karena ringan jadi bahan kain yang satu ini jatuhnya jadi lebih bagus, elegan dan tampak flowy begitu dikenakan.
4. Adem dan Tidak Bikin Gerah
Kain ceruti cukup nyaman dipakai karena bahannya cukup adem dan tidak membuat gerah saat cuaca panas, sekalipun kandungan polyesternya begitu tinggi.
5. Lebih Tebal Dari Ceruti Lainnya
Kain ceruti premium memiliki gramasi 105-110 gsm sehingga kainnya cenderung tebal, jika dibandingkan bahan ceruti pada umumnya.
6. Bahannya Tidak Mudah Kusut
Kain ceruti premium termasuk ke dalam jenis kain yang tidak mudah kusut, jadi bisa menjadi pilihan terbaik untuk anda pecinta kain yang anti kusut. Sifat kainnya yang tidak mudah kusut dipengaruhi oleh kandungan serat polyester yang ada pada kain.
7. Punya Banyak Pilihan Warna
Kain ceruti premium tersedia dalam banyak pilihan warna yang menarik dan trendy. Bahkan hampir semuanya memiliki warna yang lebih cerah dan hidup karena bahan ceruti sendiri dikenal lebih mudah mengikat warna.
- Kain ceruti premium mudah didapatkan dan hadir ke dalam berbagai pilihan warna.
- Kain ceruti premium mampu mengikat warna dengan baik sehingga warna kainnya jadi lebih hidup.
Sumber : https://fitinline.com/
Khusus untuk kain ceruti premium yang bermotif sekalipun, motifnya juga terlihat sangat cantik dan warnanya tampak cerah.
Sumber : https://fitinline.com/
8. Warnanya Tidak Mudah Luntur
Kain ceruti premium memiliki kualitas warna yang bagus dan tidak mudah luntur, jadi sekalipun sudah dicuci berulang kali warna alaminya akan tetap terjaga dengan baik.
9. Sedikit Menerawang Tapi Kuat
Kain ceruti premium termasuk ke dalam jenis kain yang sedikit menerawang namun tetap kuat dan tahan lama. Tapi kalau dibandingkan dengan varian ceruti yang lainnya kain ini justru tidaklah terlalu menerawang karena bahannya juga sedikit lebih tebal.
Untuk mensiasati sifatnya yang menerawang, kain ceruti premium bisa diberi tambahan furing yang nyaman di kulit. Beberapa contoh kain yang dapat dijadikan sebagai furing atau dalaman dari baju berbahan ceruti antara lain berupa:
- Kain satin yang ditenun menggunakan teknik serat filamen seperti sutra (silk), nilon atau polyester.
- Kain cleopatra yang halus, sedikit mengkilap, cenderung mewah, elegan dan glamor. Kain ini masih berasal dari keluarga kain satin.
- Kain roberti cavalli yang memiliki sifat halus, lembut dan lebih menyerap keringat.
- Bahan hyget spandek yang memiliki karakteristik halus, lentur, tidak mudah kusut dan umumnya dijual dengan harga yang cukup terjangkau.
10. Perawatannya Tergolong Mudah
Perawatan kain ceruti premium sebenarnya tergolong mudah karena kain ini cukup mudah dicuci secara manual dengan menggunakan tangan dan cepat kering. Yang penting usai digunakan sebaiknya segera cuci pakaian ceruti kesayangan anda dan jangan terlalu lama mendiamkannya dalam keadaan kotor.
Kegunaan Kain Ceruti Premium
Terkait dengan pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari kain ceruti premium ini sangat populer untuk membuat bermacam-macam produk yang menarik seperti gamis, hijab, blouse, rok, tunik, outer, dress dan lain sebagainya.
1. Gamis
Gamis yang biasa diciptakan dalam model terusan menjadi salah satu jenis produk pakaian yang dapat dibuat dari kain ceruti. Dengan menggunakan kain ceruti sebagai bahan utamanya gamis yang dihasilkan pasti akan memiliki tampilan yang cantik.
2. Hijab
Untuk pelengkap gaya berhijab kain ceruti premium yang jatuh dan tipis cocok diandalkan sebagai bahan pembuatan hijab, seperti jilbab segiempat, pashmina dengan model selendang segi panjang, khimar yang anggun, maupun jilbab syar’i yang lebar.
3. Blouse
Berikutnya ada blouse yang memiliki ciri khas menggantung dan dapat dibuat dalam berbagai macam desain, seperti blus dengan kerah, tanpa kerah, lengan panjang, lengan pendek, model oversize, crop top, atau dengan potongan asymmetrical.
4. Rok
Rok juga termasuk ke dalam jenis fashion item yang dapat dibuat dari kain ceruti premium. Untuk pilihan modelnya beberapa contoh rok yang ideal dibaut dari bahan ini antara lain berupa rok maxi, rok lingkar, rok A-line dan berbagai model rok lain.
5. Tunik
Busana wanita dengan model tunik yang panjangnya sampai lutut atau betis juga cocok dibuat dengan bahan ceruti. Sifat kainnya yang jatuh dan lembut akan membuat model outfit yang satu ini jadi terlihat lebih menawan.
6. Outer
Untuk pelengkap gaya layering kain ceruti premium bisa dijadikan sebagai bahan outer dengan model kimono ataupun long cardigan.
7. Dress
Dalam aplikasinya, kain ceruti premium juga ideal digunakan sebagai bahan dress wanita. Adapun beberapa contoh dress kekinian yang dapat dibuat dari bahan ini antara lain berupa tiered dress, drop waist dress, off shoulder dress dan lain sebagainya.
Kesimpulan
Demikian pembahasan singkat mengenai kelebihan dan alasan mengapa kamu harus memilih kain ceruti yang mirip chiffon tapi teksturnya tamak seperti kulit jeruk. Selain menarik dari segi tampilan, busana yang dihasilkan dari bahan kain ceruti pastinya akan terasa sangat nyaman dipakai untuk berbagai aktifitas sehari-hari.
Butuh bahan kain ceruti premium dengan harga murah untuk membuat gamis, hijab, blouse, rok, tunik, outer, dress dan berbagai produk menarik lainnya?. Sebagai bahan pertimbangan anda bisa melihat-lihat dulu koleksi kain ceruti yang kami miliki.
Semoga bermanfaat.
Comments 0
Leave a CommentSend Comment
Send Reply
Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat memberikan komentar.