Pewarna Kain
Mau tanya, apa beda hasil pewarnaan dgn menggunaan Remasol, Napthol dan Indigosol
Answer
Haloo..
Mengenai beda hasil pewarnaan secara warna kalau pewarna indigosol cenderung menghasilkan warna-warna cerah sedangkan pewarna remasol dan napthol bisa menghasilkan warna gelap.
Mengenai beda penggunaan, warna indigosol biasanya digunakan untuk teknik pewarnaan colet, warna remasol bisa untuk colet maupun celup, sedangkan pewarna napthol umumnya untuk teknik pewarnaan celup.
Untuk penggunaan pewarna-pewarna tersebut, bisa dipelajari dengan melihat video Teknik Pewarnaan Batik.